GIANYAR, BALIPOST.com – Bupati Gianyar I Made Mahayastra menyiapkan bantuan sembako tahap II. Berbeda dengan bantuan tahap pertama yang hanya menyasar 7.554 KK miskin, kali ini Pemda Gianyar menyasar bantuan untuk 28 Ribu lebih KK yang terdampak COVID-19.

Bantuan ini rencananya akan dikirim ke warga yang membutuhkan pada 17 Juli. Bupati Gianyar, I Made Mahayastra dikonfirmasi Minggu (12/7), membenarkan pihaknya menyiapkan 28 ribu paket sembako untuk tahap II ini.

Baca juga:  Pengalihan Arus Serangkaian Karya Pedudusan di Patung Brahma Lelare Sakah

Puluhan ribu paket sembako itu senilai Rp 11 miliar. “Jumlah KK sekitar 28 ribu dan jumlah anggaran sekitar Rp 11 miliar, ” katanya.

Bantuan sembako tahap kedua ini tidak seperti tahap pertama. Di bantuan sembako tahap pertama, yang disasar hanya terbatas kepada KK miskin yang terdata saja.

Akan tetapi, bantuan sembako tahap kedua ini akan dibagikan secara merata kepada masyarakat Gianyar yang terdampak pandemi COVID-19, “Setiap paket sembako berisi 25 kilogram, selain itu kita juga berikan susu, kopi, gula, dan sabun,” ujar Bupati yang dua priode menjabat Ketua DPRD Gianyar ini.

Baca juga:  Masyarakat Diajak Ajarkan Toleransi dan Menyama Braya saat Nyepi

Ditambahkan kini seluruh bantuan sembako masih dalam proses penyiapan, memanfaatkan gudang masing-masing kecamatan di Kabupaten Gianyar yang kemudian akan dibagikan kepada masyarakat, “Sekarang masih dalam proses masuk gudang di masing-masing kecamatan, tanggal 17 Juli 2020 ini akan dibagikan kepada masyarakat,” ungkap Mahayastra. (Manik Astajaya/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *