DENPASAR, BALIPOST.com – Sebagai pejabat Dandim 1611/Badung yang baru, Kolonel Inf Made Alit Yudana melaksanakan kunjungan kerja ke beberapa Koramil, Senin (13/7). Saat melakukan kunjungan kerja tersebut, Dandim Alit menyampaikan keberhasilan satuan maupun pimpinan tidak lepas dari peran serta dan kerja keras anggota dalam setiap melaksanakan tugasnya.
Khusus kepada Babinsa, Kolonel Alit berpesan supaya selalu berbuat baik terhadap masyarakat. “Sehingga kita dapat diterima di antara mereka. Itulah kekuatan kita sebagai aparat komando kewilayahan dalam menjaga kedaulatan NKRI,” tegasnya.
Mengawali kunjungannya yaitu ke Koramil 1611-01/Denpasar Timur (Dentim) yang berlokasi di Jalan Melati, Denpasar Timur. Setelah itu Dandim bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIV Dim 1611 Koorcab Rem 163 PD IX/Udayana melanjutkan kunjungan ke Koramil 1611-02/Denpasar Selatan (Densel) yang berlokasi di Jalan Raya Sesetan Kecamatan Denpasar Selatan.
Dalam pengarahannya kepada seluruh anggota Koramil 1611-01/Dentim dan Koramil 1611-02/Densel, Dandim menyampaikan agar bekerja secara profesional jangan mengeluh dan merasa tertekan dalam melaksanakan tugas. “Selalu melihat peluang untuk mengembangkan usaha rumahan, hindari pelanggaran maupun kejadian kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT,” ujarnya. (Kerta Negara/balipost)