Wayan Dirgayusa. (BP/dok)

BANGLI, BALIPOST.com – Gugus Tugas Percepatanan Penanganan (GTPP) COVID-19 Kabupaten Bangli, Rabu (29/7) mencatat adanya penambahan dua orang warga yang terkonfirmasi positif COVID-19. Sedangkan pasien yang sembuh dilaporkan bertambah 13 orang.

Humas GTPP Covid-19 Kabupaten Bangli I Wayan Dirgayusa mengatakan dua warga yang terkonfirmasi positif COVID-19 tersebut yakni seorang pria 28 tahun asal Desa Jehem yang berprofesi sebagai tenaga kesehatan di RS BMC Bangli. Sedangkan warga lainnya yakni seorang perempuan asal Desa Tembuku. Dia terkonfirmasi positif akibat kontak erat dengan kasus positif sebelumnya yang merupakan pengembangan kasus klaster pasar kidul. “Keduanya saat ini dikarantina di Pering,” ungkap Dirgayusa.

Baca juga:  Penyebaran COVID-19 di Bali, Bangli Duduki Posisi Pertama di 4 Kategori Ini

Mengenai tambahan kasus sembuh sebanyak 13 orang, disebutkan Dirgayusa semuanya berasal dari Desa Jehem, Kecamatan Tembuku. Namun dari banjar berbeda. Dia merinci, 6 orang diantaranya berasal dari Banjar Galiran, 5 orang dari Banjar Jehem Kaja, dan 2 orang dari Jehem Kelod.

Dengan adanya perkembangan tersebut, total jumlah komulatif kasus positif COVID-19 di Kabupaten Bangli mencapai 345 kasus. 307 diantaranya sudah dinyatakan sembuh. Sementara 36 orang lainnya masih dirawat. (Dayu Swasrina/balipost)

Baca juga:  Dari Bali akan Jadi "Super Hub" sampai Warga Padangbai Tegaskan Gelar Aksi Lebih Besar
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *