MANGUPURA, BALIPOST.com – Warga Banjar Dangin Peken, Desa Penarungan, Mengwi, Badung, Selasa (3/8) dini hari dikagetkan dengan kobaran api di Pasar Penarungan. Sekitar 10 unit mobil pemadam dikerahkan.
Kasubbag Humas Polres Badung Iptu Ketut Gede Oka Bawa, Selasa (4/8) menjelaskan sejumlah saksi telah dimintai keterangan terkait kejadian tersebut. “Kejadian ini ditangani Polsek Mengwi,” ujarnya.
Dari keterangan Wayan Kardi (60) saat itu dia berada di rumahnya bersebelahan dengan TKP. Awalnya Kardi mendengar suara seperti kayu terbakar dan langsung melihat ke pasar. Ternyata api membesar membakar atap pasar.
Melihat kejadian tersebut, Kardi memberi tahu I Nyoman Sudarma (42). Kejadian itu lalu dilaporkan ke Polsek Mengwi dan Dinas Kebakaran Badung.
Sekitar 15 menit kemudian, 10 unit mobil pemadam tiba di TKP. Api berhasil dipadamkan Selasa (4/8) pukul 00.55 Wita. “Personel patroli Polsek Mengwi telah memasang police line di TKP. Tim Identifikasi Polres Badung tiba di TKP pukul 01.00 Wita, hasil identifikasi bahwa diperkirakan penyebab kebakaran akibat dari korsleting listrik,” kata Oka. (Kerta Negara/balipost)