Polresta Denpasar dan Polsek Dentim melakukan olah TKP dugaan bunuh diri Tri Nugraha, mantan Kepala BPN Denpasar, Senin (31/8). (BP/eka)

DENPASAR, BALIPOST.com – Olah TKP dilakukan Polresta Denpasar dan Polsek Denpasar Timur pascalaporan dugaan kasus bunuh diri mantan Kepala BPN Denpasar, Tri Nugraha, Senin (31/8). Bahkan, Kasatreskrim Polresta Denpasar, Kompol Dewa Putu Gede Anom D, S.H, S.I.K, M.H. memimpin langsung olah TKP.

Peristiwa ini diduga terjadi dalam kamar mandi lantai II, Kantor Kejati Bali sekitar pukul 19.50 WITA. Tim Inafis Polresta Denpasar dan sejumlah personil mengamankan barang bukti yang ada di TKP.

Baca juga:  Olah TKP Kebakaran Pasar Anyar Sari Tunggu Ini

Terkait dengan kejadian tersebut, Kasat Reskrim mengkonfirmasi bahwa setelah menerima laporan kejadian tim operasional langsung mendatangi TKP. “Saat ini tim kami sudah berada di TKP dan sedang melakukan olah TKP,” ucapnya. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *