Hanura menyerahkan surat rekomendasi ke Kembang Sugiasa untuk Pilkada Jembrana. (BP/Olo)

NEGARA, BALIPOST.com – Partai Hanura resmi menyerahkan rekomendasi dukungan bagi bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Jembrana, Made Kembang Hartawan-I Ketut Sugiasa. Penyerahan surat rekomendasi itu dibawa langsung Ketua DPD Hanura Bali, Kade Arimbawa ke Kantor DPC PDI Perjuangan Jembrana, Kamis (3/9) siang.

Dukungan yang diberikan Hanura untuk bapaslon dari PDI Perjuangan ini menambah kekuatan dan semangat kader PDI P di Jembrana. Ketua DPD Hanura Bali, Kade Arimbawa menyebutkan dukungan yang diberikan ini dilandasi kesamaan visi dan kepercayaan kepada bapaslon Kembang-Sugiasa untuk memimpin Jembrana ke depan.

Baca juga:  Touring Asyik Hari Kartini Bersama Konsumen Honda PCX

Penyerahan rekomendasi dari Hanura di Kantor DPC PDIP Jembrana disambut seluruh jajaran PDIP. Mulai pengurus, Fraksi hingga PAC termasuk dewan pembina. Dari Hanura, selain Ketua DPD Bali, juga dihadiri seluruh pengurus Kabupaten di antaranya Ketua DPC Hanura, I Ketut Suarta.

Kembang Hartawan seusai menerima dukungan dari Hanura ini menilai menambah kekuatan energi dan semangat kader partai untuk bergerak merebut hati rakyat. “Kita inginkan bukan berjuang tidak hanya merebut hati rakyat dalam pilkada ini, tetapi juga kemenangan sejati bersama mensejahterakan rakyat, ” tandas Kembang.

Baca juga:  Soekarno Run Diikuti Ganjar hingga Hasto

Di luar Hanura, diakui Kembang, PDIP menjalin komunikasi politik dengan sejumlah parpol. Termasuk sejumlah bakal calon-calon kepala daerah Jembrana yang mendaftar melalui partai lain. PDIP Jembrana dijadwalkan akan mendaftarkan paket Kembang Sugiasa ini ke KPU Jembrana Jumat (4/9) pagi. (Surya Dharma/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *