Direktur Utama Bank BPD Bali I Nyoman Sudharma menyerahkan buket bunga dan bingkisan kepada nasabah. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional yang jatuh pada hari Jumat (4/9), Bank BPD Bali memberikan berbagai bingkisan menarik dan atensi yang hangat dari para Frontliners dan bahkan sampai pada jajaran Direksi. Nasabah yang melakukan transaksi disuguhi snack dan minuman ringan sembari menunggu antrian.

Perwakilan manajemen dari setiap kantor cabang juga melakukan kunjungan ke beberapa nasabah membawa rangkaian bunga serta parcel. Direktur Utama Bank BPD Bali I Nyoman Sudharma mengatakan, hal ini dilakukan sebagai wujud rasa terima kasih atas loyalitas nasabah kepada Bank BPD Bali dan demi terwujudnya customer satisfaction.

Baca juga:  Selain Kasus Kredit Modal Kerja, Salah Satu Tersangka Juga Terjerat Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah

Kepercayaan nasabah menjadi inspirasi dan kunci kesuksesan Bank BPD Bali untuk terus mengupgrade produk, jasa dan layanan demi memenuhi kebutuhan nasabahnya. Tak heran, sampai dengan Agustus 2020, Bank BPD Bali telah melayani kurang lebih 1.628.340 rekening nasabah dengan 14 Kantor Cabang, 38 Kantor Cabang Pembantu, 51 Kantor Kas, 48 Kantor Kegiatan Pelayanan Kas, 201 ATM, 10 CRM, 7 Kas Mobil, dan 123 EDC.

Baca juga:  Gubernur Koster Komitmen Majukan Pendidikan di Bali Guna Tercipta SDM Bali Unggul

Dengan jaringan kantor yang tersebar di seluruh Bali dan Mataram ini Bank BPD Bali terus berupaya untuk menjadi Bank Daerah berstandar nasional. (Adv/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *