BANGLI, BALIPOST.com- Dua bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta-I Wayan Diar (Sadia) dan I Made Subrata -Ngakan Kutha Parwata (Bagus) menjalani tahapan pemeriksaan kesehatan, Selasa (8/9). Pemeriksaan kesehatan dijadwalkan berlangsung selama dua hari hingga Rabu (9/9).
Ketua KPU Bangli Putu Pertama Pujawan mengatakan kedua bakal paslon menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUP Sanglah sejak pagi hari. Pemeriksaan kesehatan yang dijalani di hari pertama meliputi pemeriksaan kesehatan jantung, bedah urologi, bedah ortopedi, mata, internis, paru, neurologi, THT dan gigi. Pemeriksaan kesehatan melibatkan belasan orang dokter. “Pemeriksaan kesehatan ini dilaksanakan untuk memastikan kesehatan masing-masing bakal calon,” terangnya.
Kedua bakal paslon tersebut menjalani pemeriksaan kesehatan sekitar 8 jam. Mengenai hasilnya, Pujawan belum bisa menyampaikan. “Nanti pasti akan ada rapat tim kesehatan bersama tim pokja,”ujarnya.
Selanjutnya pada hari kedua Rabu (9/9), kedua bakal paslon bupati dan wakil bupati Bangli itu dijadwalkan akan menjalani tes psikologi. Tempatnya sama, di RSUP Sanglah.
Sebagaimana yang diketahui, sebelum menjalani pemeriksaan kesehatan, paket Sadia dan Bagus telah mendaftarkan diri sebagai calon bupati dan wakil bupati Bangli ke KPU Bangli. Keduanya mendaftar di hari yang sama, Jumat (4/9) diantar oleh tim masing-masing. Paket Sadia diusung PDIP dan partai koalisi yakni Demokrat, PKPI, Gerindra dan Hanura. Sedangkan Bagus diusung Golkar dan Nasdem. (Dayu Rina/Balipost)