Tatap muka Kapolres Jembrana dengan tokoh adat di Aula Mapolres Jembrana. (BP/Olo)

NEGARA, BALIPOST.com – Sejumlah tokoh adat se-Kabupaten Jembrana bertatap muka dengan Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa di Aula Mapolres Jembrana, Kamis (8/10). Tatap muka ini dilakukan upaya cipta kondisi menjelang pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Jembrana tahun 2020. Kapolres mengajak para tokoh adat yang ada di Kabupaten Jembrana bersama – sama menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif.

“Para tokoh adat memiliki peranan penting dalam menciptakan situasi Kamtibmas kondusif menjelang pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Jembrana, mari kita bersama mewujudkan Pilkada Kabupaten Jembrana tahun 2020 yang aman, damai dan sehat di tengah – tengah situasi pandemi covid – 19,” ujar Kapolres.

Baca juga:  Seru! Anak-anak Nelayan Lomba Pungut Sampah Plastik

Di hadapan tokoh adat, Kapolres juga mengharapkan peran serta para tokoh adat bersama – sama dengan pihak Kepolisian khususnya Polres Jembrana dalam merangkul masyarakat berjalan dengan aman, damai dan sehat.
Diakuinya pelaksanaan Pilkada serentak tahun ini ada sedikit perbedaan dengan tahun-tahun sebelumnya. Dimana Pilkada serentak tahun ini dilaksanakan ditengah situasi pandemi covid – 19.

“ Pasien covid – 19 di Bali, khususnya di Jembrana belakangan ini mengalami peningkatan, karena itu dalam melaksanakan kegiatan rangkaian Pilkada serentak kita harus selalu mematuhi protokol kesehatan ( Prokes ), termasuk dalam melaksanakan kegiatan keagamaan atau pun kegiatan sehari – hari diharapkan selalu mematuhi protokol kesehatan,” imbau AKBP Ketut Gede Adi Wibawa.

Baca juga:  Ratusan Anggota Kodam "Mareresik" di Pura

Penerapan proses sangat penting dan wajib disiplin untuk mencegah terjadinya klaster – klaster baru Covid – 19 di Kabupaten Jembrana. Dalam tatap muka dengan para tokoh adat se- Kabupaten Jembrana tersebut, Kapolres Jembrana juga mengadakan sesi dialog. Masukan dan saran dari para tokoh adat nantinya dijadikan acuan dalam pelaksanaan tugas Polres Jembrana dalam melaksanakan pengamanan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Jembrana 2020. (Surya Dharma/Balipost)

Baca juga:  Memasuki Masyarakat Produktif Aman COVID-19, Indonesia Harus Miliki 3 Modal Ini
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *