Ilustrasi. (BP/dok)

DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Kamis (29/10), tambahan pasien COVID-19 mengalami penurunan dibandingkan sehari sebelumnya. Kabar duka juga masih dilaporkan di hari ke-66 berturut-turut.

Dilihat dari data Satgas Penanganan COVID-19 Bali, tercatat sebanyak 59 orang dilaporkan terkonfirmasi COVID-19 pada hari ini. Kumulatif kasus positif COVID-19 Bali mencapai 11.647 orang.

Korban jiwa juga dilaporkan. Pada hari ini dilaporkan dua orang meninggal dunia karena COVID-19.

Baca juga:  Oknum Mahasiswa Ditangkap, Jadi Kurir Narkoba Napi Kerobokan

Kumulatif kasus meninggal menjadi 382 orang. Rinciannya 380 WNI dan 2 WNA.

Untuk korban jiwa terbaru, Data Dinas Kesehatan Provinsi Bali, terdapat 2 kabupaten/kota melaporkan tambahan warga meninggal. Yaitu Denpasar dan Gianyar. Kedua pasien juga memiliki komorbid selain terkonfirmasi COVID-19.

Pasien pertama, laki-laki berusia 50 tahun dari Gianyar. Pasien mulai sakit dan masuk RS pada 25 Oktober 2020. Pasien meninggal dunia 27 Oktober 2020 dengan penyakit penyerta TB Paru.

Baca juga:  Dari Jabatan Sejumlah Kapolres Diserahterimakan hingga Mobil Terbakar di Simpang Kampus Unud Jimbaran

Pasien kedua, laki-laki berusia 79 tahun dari Denpasar. Pasien masuk ke RSUP Sanglah pada 16 Oktober 2020 dan meninggal dunia 29 Oktober 2020. Pasien memiliki komorbid jantung.

Sedangkan kasus sembuh bertambah 56 orang. Kumulatif kasus sembuh mencapai 10.453 orang.

Selain itu terdapat kasus aktif sebanyak 812 orang. Mereka dirawat dan dikarantina di 17 RS dan dikarantina di Bapelkesmas, Wisma Bima, UPT Nyitdah, dan BPK Pering. (Diah Dewi/Rindra Devita/balipost)

Baca juga:  Gubernur Koster Soroti Sombongnya Pelaku Pariwisata, Ketika Pulih Lupa pada Pemerintah
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *