KPU Karangasem saat menerima logistik tinta di kantor KPU Karangasem. (BP/Ist)

AMLAPURA, BALIPOST.com – Logistik pemilihan kepala daerah bupati dan wakil bupati Kabupaten Karangasem yang dipakai pada 9 Desember mendatang, mulai berdatangan. Saat ini logistik yang sudah tiba di kantor KPU Karangasem adalah tinta.

Menurut Ketua KPU Karangasem, I Gede Krisna Adi Widana, Senin (2/11) mengungkapkan, logistik tinta tiba di KPU Karangasem pada 30 Oktober lalu. Jumlah tinta yang diterima, yakni 9 master box, 112 inner, 2230 botol. “Tinta tiba di KPU pada pukul 03.00 dini hari. Tinta sudah lengkap semua sesuai jumlah. Tinta ini akan dipergunakan di 1.115 TPS yang tersebar di delapan kecamatan,” ucap Krisna.

Baca juga:  Ruas Jalan Penghubung Jebol, Puluhan KK Terisolir

Krisna menambahkan, pasca datangnya tinta ini, pihaknya masih menunggu kedatangan logistik yang lainnya, yaitu berupa kotak suara dan bilik suara. Jumlah surat suara 375.063 ditambah 2,5 persen per TPS.

“Untuk kotak suara jumlahnya sebanyak 1.145 buah dan bilik suara 350 buah. Logistik diperkirakan akan tiba di karangasem awal November ini. Sementara untuk surat suara, diperkirakan akan datang 20 November,” jelasnya.

Baca juga:  Ini, Penyebab Tak Sinkronnya Data Naker Migran Bali

Dia menjelaskan, setelah nantinya surat suara dan kotak suara tiba di Karangasem, selanjutnya bakal dilakukan hitung, sortir lipat. “Untuk pelaksanaan itu, membutuhkan waktu sekitar 10 hari dengan tenaga 50 orang terpilih merupakan tenaga warga yang direkrut yang bisa baca, tulis, hitung. Dan tetap dalam pelaksanaan itu menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” jelas krisna. (Eka Prananda/Balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *