dr. Nyoman Kesuma. (BP/dok)

SEMARAPURA, BALIPOST.com – Setelah memiliki Lab PCR sendiri, RSUD Klungkung sudah bisa melayani permintaan swab mandiri dari masyarakat. Hasilnya bisa keluar dalam satu hari, berkat keberadaan Lab PCR ini.

Belakangan permintaan swab mandiri di rumah sakit ini cukup tinggi. Selain karena momen akhir tahun, juga terkait rencana kedatangan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Wishnutama ke Nusa Penida, Klungkung, Jumat (18/12).

Direktur RSUD Klungkung dr. Nyoman Kesuma, Kamis (17/12) mengatakan jajaran pemerintah daerah terkait, harus menjalani tes swab lebih dulu, sebelum bisa ikut serta dalam kegiatan Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ke Nusa Penida. Ini sebagai upaya penerapan standar protokol kesehatan di tingkat kementrian, ketika menteri turun ke lapangan, agar semua dipastikan aman dari ancaman COVID-19.

Baca juga:  Lab PCR Klungkung Percepat Hasil Swab

Sehingga, semua pihak yang terlibat harus menjalani tes swab untuk memastikannya. Selain itu, naiknya permintaan swab mandiri ini, juga karena seluruh anggota DPRD Klungkung melakukan kunjungan kerja ke luar daerah.

Jadi, sebagai syarat bisa mengikuti penerbangan ke luar daerah, harus melampirkan hasil swab, yang menyatakan dirinya negatif COVID-19. Tarif untuk swab mandiri ini mencapai Rp 900 ribu per orang. Sedangkan, untuk rapid tes Rp 150 ribu. “Sesuai Keputusan Menkes, tarif tertinggi itu Rp 900 ribu. Terdiri dari media swab, bahan dan alkes habis pakai, APD dan jasa pelayanan petugas,” terang Kesuma.

Baca juga:  Karena Ini, Dari 542 Pedagang Pasar Gianyar Hanya Dua Dihentikan Aktivitasnya

Hasil swabnya keluar cukup cepat. Pagi proses swab, sore sudah bisa keluar hasilnya. Pihak RSUD Klungkung sudah efektif melakukan tes swab mandiri sejak izin Lab PCR dari Kemenkes keluar pada 25 November 2020.

Meski biayanya tergolong tinggi, tetapi masa berlakunya hanyalah 14 hari. Kesuma belum bisa menyampaikan berapa orang yang sudah menjalani swab mandiri dari RSUD Klungkung.

Pihaknya menegaskan, setiap ada permintaan swab mandiri, Lab PCR berupaya maksimal melakukan pelayanan, agar hasilnya bisa keluar lebih cepat. (Bagiarta/balipost)

Baca juga:  Penyebrangan Beras ke Nusa Penida Disubsidi
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *