Ilustrasi. (BP/tomik)

DENPASAR, BALIPOST.com – Bali masih melaporkan adanya tambahan korban jiwa COVID-19. Tercatat ada empat pasien yang dilaporkan meninggal dunia, Sabtu (26/12).

Data Dinas Kesehatan Provinsi Bali, pasien meninggal dunia seluruhnya berasal dari zona merah, yakni Jembrana, Tabanan, dan Badung. Keempatnya juga memiliki komorbid atau penyakit penyerta.

Pasien pertama, perempuan berusia 88 tahun dari Jembrana. Pasien dirawat di RSUD Negara sejak 23 Desember 2020 dan meninggal dunia 25 Desember 2020. Pasien memiliki penyakit penyerta DM.

Baca juga:  Hanya Puluhan OTG-GR Masih Jalani Karantina, Badung Kurangi Lokasi Isoter

Pasien kedua, perempuan berusia 59 tahun dari Jembrana. Pasien masuk ke RSUD Negara pada 24 Desember 2020. Pasien yang meninggal dunia pada 26 Desember 2020 ini juga memiliki penyakit penyerta DM dan Jantung.

Pasien ketiga merupakan pasien termuda yang meninggal dunia. Yakni laki-laki berusia 10 tahun dari Tabanan. Selain terkonfirmasi positif Covid-19, pasien juga memiliki penyakit penyerta Meningoensephalitis.

Pasien masuk ke BRSU Tabanan pada 23 Desember 2020 dan meninggal dunia 25 Desember 2020.

Baca juga:  Ternyata, Ini Pekerjaan Remaja Asal Jember Ditemukan Tewas

Pasien keempat, laki-laki berusia 51 tahun dari Badung. Pasien masuk ke RSUD Mangusada pada 23 Desember 2020 dan meninggal dunia 25 Desember 2020. Pasien memiliki penyakit penyerta Gagal Ginjal. (Rindra Devita/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *