Warga dan aparat melakukan pencarian seorang nenek berusia 90 tahun. (BP/Istimewa)

TABANAN, BALIPOST.com – Ni Ketut Rampin, nenek usia 90 tahun asal Banjar Tuka, Desa Perean Tengah, Baturiti dilaporkan hilang, Minggu (27/13). Pencarian terhadap keberadaan korban bahkan telah dilakukan, hanya saja sampai saat ini belum ditemukan.

Diduga korban terpeleset di tebing curam di sebuah tegalan, lantaran tak jauh dari lokasi itu ditemukan sandal jepit warna hitam dan pisau yang diduga milik korban. Dari informasi yang dihimpun, sebelum dilaporkan hilang, dini hari sekitar pukul 03.00 wita, Nenek Rampin diketahui sempat ke kamar mandi oleh cucunya yang merupakan saksi.

Baca juga:  Korban COVID-19 di Bali Kembali Bertambah!! Ini Asalnya

Setelah itu, nenek tersebut pun kembali ke kamar tidurnya. Berselang beberapa jam kemudian atau sekitar pukul 10.00 Wita, keluarga lainnya pun mengecek ke kamar neneknya karena merasa curiga nenek tak kunjung keluar kamar. Didapati kamar dalam kondisi kosong.

Akhirnya oleh pihak keluarga coba mencari di seputaran rumahnya namun tetap tidak ditemukan. Karena tak ditemukan, akhirnya melaporkan hal ini ke Prajuru Adat setempat lanjut bersama sama masyarakat mengadakan pencarian.

Baca juga:  Kasus DID 2018, Giliran Kepala Bappelitbang Tabanan Diperiksa

Saat pencarian, tepatnya di sebuah tebing curam dan licin, seorang warga menemukan sandal jepit warna hitam dan pisau diduga milik korban. Namun, korban justru masih tak diketemukan. “Dilaporkannya baru sore hari sehingga langsung melakukan pencarian. Hanya saja sampai saat ini masih belum ditemukan,” beber Kasubag Humas Polres Tabanan, Iptu I Nyoman Subagia, Minggu (27/12) malam.

Kuat dugaan, nenek tersebut jatuh di sebuah tebing curan dan licin. Jarak dari rumah nenek ke lokasi tebing tersebut sekitar 50 meter. (Puspawati/balipost)

Baca juga:  Produk UMKM Tabanan Belum Banyak Bersertifikasi SNI
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *