Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Jansen Avitus Panjaitan. (BP/Dokumen)

DENPASAR, BALIPOST.com – Vaksin COVID-19 sudah ada di Bali dan tinggal tunggu waktu untuk didistribusikan. Walau sudah ada vaksin, Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Jansen Avitus Panjaitan mengingat masyarakat agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Tujuannya agar upaya penanganan COVID-19 bisa lebih optimal. “Penerapan protokol kesehatan itu pasti, meskipun saat ini sudah ada vaksi. Upaya pencegahan penyebaran virus ini harus terus dilakukan,” tegas Kombes Jansen, Rabu (6/1).

Baca juga:  LKW Bali Post Selenggarakan Uji Kompetensi Wartawan ke-6

Terkait beredarnya informasi terkait vaksin tersebut menimbulkan efek negatif di media sosial (medsos), mantan Kasubdit I Ditreskrimsus Polda Bali ini menegaskan masyarakat harus percaya kepada pemerintah. “Kita harus percaya kepada pemerintah. Tentunya sudah melalui uji lab dan lainnya.
Kita wajib dukung,” ujarnya.

Dalam berbagai kesempatan, Kapolresta asal Sumatera Utara ini selalu mengingatkan kedisiplinan masyarakat terhadap prokes harus ditingkatkan. Pasalnya masih banyak menganggap situasi sekarang biasa-biasa saja. “Padahal kita ketahui bersama bahwa COVID-19 masih ada. Harapan kita bisa memutus mata rantai virus Corona dan kata kuncinya disiplin masyarakat terhadap protokol kesehatan,” ungkapnya.

Baca juga:  Selama FSBJ III, Penerapan Prokes Berjalan Baik

Oleh karena itu, kata Kombes Jansen, pihaknya gencar melakukan pencegahan, terutama mendisiplinkan masyarakat di pasar dan desa. Selain itu polresta melaksanakan Operasi Aman Nusa II tahap IV melibatkan seluruh personel untuk sosialisai prokes ke pasar dan desa. Khususnya memastikan masyarakat dalam melakukan aktivitasnya mematuhi prokes. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *