Nakes menjalani vaksinasi COVID-19 di RSUD Karangasem, Rabu (27/1). (BP/dokumen)

AMLAPURA, BALIPOST.com – Setelah sebelumnya jajaran Forkompimda yang mendapatkan vaksinasi COVID-19, pada Rabu (27/1), tenaga kesehatan (nakes) di Karangasem memperoleh giliran. Sesuai jumlah, ada sebanyak 2.211 nakes yang menjadi sasaran vaksinasi ini di bumi lahar.

Kadis Kesehatan Karangasem, I Gusti Bagus Putra Pertama, mengungkapkan, ada sebanyak 15 fasilitas kesehatan yang tersebar di delapan kecamatan, termasuk rumah sakit Karangasem melakukan vaksinasi ini. Pertama, menambahkan, untuk vaksinasi yang dilakukan di RSUD Karangasem jumlahnya sebanyak 200 orang.

Baca juga:  Sudah Vaksinasi Dosis 2, Seorang ASN di Karangasem Terkonfirmasi COVID-19

Itu, nantinya disesuaikan dengan situasi. Sementara untuk di masing-masing puskesmas jumlahnya lebih sedikit, yakni 50 orang.

“Target nakes yang divaksinasi sebanyak 2.211 orang. Jadi, kita harap pada akhir Februari vaksinasi tahap pertama ini sudah dapat diselesaikan. Sehingga, vaksinasi tahap berikutnya bisa dilanjutkan untuk masyarakat,” katanya.

Sementara itu, Direktur RSUD Karangasem I Wayan Suardana, menjelaskan, jumlah keseluruhan tenaga kesehatan di RS itu yang menerima vaksinasi sebanyak 936 orang. “Kita targetkan sasaran 936 ini, pada minggu pertama sudah selesai. Sehingga dilanjutkan lagi vaksinasi kedua pada 14 hari lagi, dan diharapkan pada minggu ketiga Februari dapat diselesaikan,” Jelas Suardana. (Eka Parananda/balipost)

Baca juga:  Kadisnaker dan ESDM Bali Meninggal Usai Main Tenis
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *