Suasana di Banjar Magatelu yang warganya menjalani isolasi mandiri. (BP/Istimewa)

AMLAPURA, BALIPOST.com – Klaster upacara adat kembali muncul. Kali ini terjadi di Desa Tista, Karangasem yang puluhan warganya terkonfirmasi COVID-19.

Sebanyak 115 warga di Banjar Magatelu, Desa Tista, Kecamatan Abang, Karangasem diisolasi. Ratusan warga tersebut diisolasi usai ditemukan 33 warga terkonfirmasi COVID-19.

Penularan diduga bersumber dari upacara nelu bulanin (tiga bulanan) salah satu rumah warga. Kepala Dusun Magatelu, I Made Suardana, menuturkan, sejak beberapa hari lalu telah dilakukan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro.

Baca juga:  Dikeluhkan, Tiang Provider di Tanah Warga Kutsel

Menyasar 352 KK, sejak Minggu (21/2) sebanyak 115 orang yang sempat berinteraksi dengan 33 warga terkonfirmasi diizinkan beraktivitas terbatas. “Warung boleh buka, namun untuk 115 warga tersebut tidak diizinkan sementara berbelanja. Jadi peruntukannya untuk warga yang tidak isolasi,” ungkap Suardana.

Tak hanya dusun, Pasar Mangsul …

Baca selengkapnya di media partner DENPOST.id

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *