dr. I Gusti Agung Arisantha. (BP/dok)

NEGARA, BALIPOST.com – Vaksinasi tahap I bagi seluruh tenaga kesehatan di Kabupaten Jembrana sudah hampir selesai. Hingga Rabu (24/2), sudah ada 1.586 orang nakes tervaksinasi COVID-19 dosis II.

Sedangkan dosis I yang telah dimulai sejak 29 Januari, sudah 1.857 orang Nakes, termasuk Nakes lanjut usia (lansia). Selanjutnya, vaksinasi dosis I masih dilakukan dimulai Rabu (24/2), bagi nakes yang menyusul terdaftar.

Juru Bicara COVID-19 Jembrana, dr. I Gusti Agung Arisantha ditemui disela-sela pengecekan pasien karantina di Negara Hotel mengungkapkan vaksinasi masih berlangsung untuk nakes. Khususnya nakes yang pada jadwal dosis I lalu mendaftar menyusul.

Baca juga:  Lahirkan Inovasi Pelayanan, Tiga Nakes Klungkung Siap Memaparkan di Kemenkes

Gugus Tugas menjadwalkan vaksinasi bagi nakes susulan ini selama dua hari atau hingga Kamis (25/2). “Untuk nakes lansia juga sudah dilakukan. Tetapi baru dosis I, untuk dosis II masih menunggu jadwal sesuai rentang waktu,” terang Arisantha.

Dari data yang dihimpun, total jumlah nakes yang telah komplit disuntikan vaksin (dosis I dan dosis II), sudah ada 1.586 orang. Sedangkan dosis I, sudah 1.857 orang nakes.  Ada sisa sekitar 300 orang yang belum divaksis dosis II itu di antaranya merupakan nakes lansia.

Baca juga:  Hari Pertama Pembatasan Kendaraan Barang, Truk Non-Sembako Masih Operasi

Nakes susulan ini, menurutnya, merupakan nakes yang saat vaksinasi dosis I lalu, mendaftar menyusul. Ataupun yang memang belum divaksin.

Sedangkan target vaksinasi nakes susulan jumlahnya menurutnya tidak terlalu banyak. Dan diselenggarakan selama dua hari ini.

Arisantha menambahkan, saat ini Gugus Tugas juga telah mengkoordinasikan untuk persiapan vaksinasi Tahap II yang nantinya menyasar diluar nakes. Di antaranya TNI/Polri, ASN dan layanan publik. “Sudah mulai kita koordinasikan untuk mendata. Tahap kedua ini dijadwalkan setelah Maret ini. Sasarannya TNI/Polri, ASN dan pelayanan publik,” tegas Arisantha. (Surya Dharma/balipost)

Baca juga:  Dari Warga Tewas Tertimpa hingga Kristen Gray yang Viral di Twitter Ditindak Imigrasi
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *