Suasana apel HUT ke-233 Kota Denpasar yang digelar di tengah guyuran hujan, Sabtu (27/2). (BP/ara)

DENPASAR, BALIPOST.com – Peringatan HUT ke-233 Kota Denpasar digelar, Sabtu (27/2). Saat apel digelar di halaman Kantor Wali Kota Denpasar, hujan terus mengguyur.

Meski demikian, apel yang dipimpin Inspektur Upacara Wali Kota Jaya Negara tetap berjalan di bawah guyuran hujan yang cukup lebat. Semua peserta upacara yang diikuti secara terbatas, juga kehujanan.

Wali Kota mengungkapkan, tema yang diangkat yakni “Kebahagiaan Tanggung Jawab Bersama.” Alasan memilih tema ini karena dalam pandemi COVID-19 ini, indeks kebahagiaan masyarakat mengalami penurunan. Oleh sebab itu diperlukan upaya bersama untuk menciptakan kebahagiaan tersebut.

Baca juga:  Sampaikan Keberatan Soal Opsen, Puluhan Dealer Otomotif di Bali Datangi Sejumlah Instansi

Jadi, kata dia, sesuai dengan tema, kebahagiaan tak hanya tanggung jawab pemerintah, namun semua pihak. Ia juga mengajak semua pihak melaksanakan upaya pencegahan COVID-19 dengan mengikuti protokol kesehatan.

Dalam apel tersebut, Jaya Negara juga membacakan sambutan Gubernur Bali Wayan Koster. Gubernur meminta dalam masa pandemi ini, Pemkot Denpasar ikut bahu membahu dalam penanganan COVID-19. (Asmara Putera/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *