Pekerja pariwisata divaksinasi COVID-19 di BNDCC, Nusa Dua, pada Sabtu (27/2). (BP/may)

DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Sabtu (27/2), sejumlah peristiwa terjadi. Berikut lima berita yang menjadi atensi pembaca Balipost Online. Ini, cuplikan peristiwa dan link yang bisa diklik untuk membaca lebih detilnya.

1. Ribuan Pekerja Pariwisata Bali Divaksinasi

MANGUPURA, BALIPOST.com – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Sabtu (27/2) meninjau pelaksanaan vaksin untuk pekerja pariwisata di Bali Nusa Dua Convention Centre (BNDCC). Sebanyak lebih dari 3.500 pekerja di bidang pariwisata telah terdaftar untuk mendapatkan vaksin pada hari itu.

Sandiaga Uno mengatakan, selama satu bulan setengah ia bertugas, Bali mengalami tekanan ekonomi yang luar biasa. Oleh karena itu, pihaknya akan melakukan intervensi dari sisi kebijakan.

Selengkapnya baca di sini

Baca juga:  Ngajar Bahasa Inggris di Panti Asuhan, Mantan Napi Beraksi Curi 10 HP

2. Buat Resah Masyarakat, Kapolresta Soroti Ringannya Vonis Pelaku Keprok Kaca

DENPASAR, BALIPOST.com – Pelaku keprok kaca belasan TKP, Abdul Wahid Abdurrahman alias Akang (40) dan Ikram Yaru (42) ditangkap aparat. Akibat melakukan perlawanan, kedua kaki pelaku terpaksa ditembak.

Menurut Kapolresta Denpasar Kombes Pol.  Jansen Avitus Panjaitan, Sabtu (27/2), Abdul Wahid dulu pernah ditangkap Polresta Denpasar dengan kasus sama. Namun hanya divonis ringan hanya tiga bulan. “Mohon, teman-teman (media) kawal agar pelaku-pelaku meresah masyarakat seperti ini divonis seberat-beratnya,” katanya.

Selengkapnya baca di sini

3. Tambahan Terbaru, Tiga Daerah Sumbang 70 Persen Kasus COVID-19

DENPASAR, BALIPOST.com – Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) sudah hampir dua bulan digelar. Bahkan untuk jilid keempat yang menyasar hingga ke tingkat desa/kelurahan ini, akan bergulir hingga 8 Maret.

Baca juga:  Umur Harapan Hidup Masyarakat Badung Tertinggi di Bali

Walau sudah empat jilid PPKM dan berbagai kebijakan pembatasan kegiatan masyarakat selama 11 bulan lebih, pandemi belum juga mereda. Bahkan di 2021, jumlah kasus harian yang dilaporkan Bali ada di kisaran 200 hingga tertinggi pernah mencapai 542 kasus pada 26 Januari 2021.

Selengkapnya baca di sini

4. Kabar Baik! Pasien Sembuh di Bali Bertambah Dua Kali Lipat dari Kasus COVID-19 Baru

DENPASAR, BALIPOST.com – Tambahan kasus COVID-19 di Bali menurun hingga di bawah 200 orang pada Sabtu (27/2). Kumulatif kasus COVID-19 Bali setelah 11 bulan menangani pandemi telah melampaui 34 ribu orang.

Baca juga:  Satu Kabupaten Nihil Tambahan Kasus, Sisanya Catat di Bawah 10 Orang

Kabar baiknya lagi, pasien sembuh bertambah lebih dari dua kali lipat kasus baru. Korban jiwa pun meski masih bertambah, jumlahnya lebih sedikit dari sehari sebelumnya.

Selengkapnya baca di sini

5. Kembalikan Industri Pariwisata, Wagub Cok Ace Beber Tiga Tahapnya

MANGUPURA, BALIPOST.com – Proses pelaksanaan vaksinasi untuk pekerja pariwisata Bali digelar Sabtu (27/2) di Nusa Dua. Hadir dalam kegiatan itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno dan Wakil Gubernur Bali, Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati.

Menurut Wagub yang akrab disapa Cok Ace, pemerintah provinsi telah berupaya mengembalikan pariwisata. Upaya tersebut dibagi dalam tiga tahap.

Selengkapnya baca di sini

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *