Petugas mengevakuasi jasad Samin, Senin (1/3). (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Warga Jalan Gatot Subroto Barat, Denpasar, tepatnya sebelah barat restoran pizza dikagetkan penemuan jasad pria, Senin (1/3). Setelah dicek ternyata korban dikenal bernama Samin asal Jember, Jawa Timur.

Samin kesehariannya diketahui bekerja sebagai pemulung. Kasubbag Humas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi mengatakan, pukul 13.00 WITA, saksi, I Putu Suardika alias Doyok (51), sopir mobil pick up dari trotoar melihat korban  tertidur di TKP.  Selanjutnya Suardika memanggil Sahwil (48) untuk mengeceknya.

Baca juga:  Jadwal PKB, Minggu 23 Juni 2019

Selanjutnya Sahwil bersama Ahmad Holis (53), sama-sama buruh pasir mengecek ke TKP. “Saksi (Sahwil dan Ahmad) panggil-panggil korban, tapi tidak ada respons,” ujarnya.

Selanjutnya mereka melaporkan ke petugas Dishub yang sedang bertugas di dekat salah satu hotel. Kejadian tersebut lalu dilaporkan ke polisi. “Anggota Polsek Denbar dan Identifikasi Polresta Denpasar langsung ke TKP,” ungkap Iptu Sukadi.

Hasil olah TKP,  korban mengalami luka di bagian kepala, tepatnya di atas telinga kiri lebar 2 centimeter. “Luka terbuka. Saat ditemukan korban mengenakan celana pendek di bangunan kosong,” kata Iptu Sukadi.

Baca juga:  G20 Sukses, Warga Kirim Karangan Bunga ke Polda

Selanjutnya petugas BPBD Denpasar mengenakan APD lengkap mengevaluasi jasad korban. Jasad korban dibawa ke RSUP Sanglah. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *