Petugas Balawista di Pantai Keramas berhasil menyelamatkan seorang warga yang tenggelam terseret arus. (BP/Istimewa)

GIANYAR, BALIPOST.com – Seorang pria, I Made Baskara (45) pada Selasa (16/3) sore sempat tenggelam terseret arus di Pantai Keramas. Baskara yang merupakan warga Banjar Siladan Siangan, Gianyar ini berhasil diselamatkan berkat kesigapan petugas Balawista.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Gianyar, IGN Dibya Presasta seizin Kepala BPBD Gianyar menyampaikan korban tenggelam di Pantai Keramas. Pada awalnya korban melakukan aktivitas melukat di Pantai Keramas.

Baca juga:  Curi HT Balawista, Ternyata Dipakai Lakukan Ini

Korban tengelam akibat terseret arus yang terlalu besar. Melihat kejadian tersebut, Anggota Balawista Pantai Keramas, Made Bracuk bergegas memberikan pertolongan.

Petugas Balawista dibantu para surfer Anak Pantai Keramas berhasil menyelamatkan korban. “Kini Korban Baskara sudah sadar kembali,” ucap Dibya. (Wirnaya/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *