Bupati Sanjaya melakukan peninjauan vaksinasi massal untuk mempercepat penanganan COVID-19, Jumat (16/4). (BP/bit)

TABANAN, BALIPOST.com – Sebanyak 6.643 warga Desa Beraban, Kecamatan Kediri mengikuti vaksinasi serentak tersebar di 12 banjar yang ada. Kegiatan ini merupakan upaya Pemerintah Kabupaten Tabanan dalam hal percepatan penanganan COVID-19 dan menghijaukan tiga kawasan obyek wisata.

Tiga kawasan yang disasar adalah DTW Tanah Lot, DTW Ulundanu Beratan dan DTW Jatiluwih. Artinya tidak hanya di Desa Beraban, vaksinasi berbasis banjar ini juga serentak menyasar masyarakat di Desa Candikuning dan Desa Jatiluwih, dengan total sasaran seluruhnya sebanyak 13.811 sasaran.

Baca juga:  Pemkab Anggarkan Rp 9 Milyar Renovasi Gedung Mario

Menariknya, pelaksanaan vaksinasi kali dilakukan dengan prinsip gotong royong yanh melibatkan 39 OPD di lingkungan Pemkab Tabanan. Mereka membantu dalam hal penyediaan sarana prasarana seperti laptop, jaringan WiFi dan tenaga pendataan.

Bahkan, Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya didampingi Wakil Bupati Tabanan I Made Edi Wirawan tegas mengingatkan (warning) jajarannya untuk menjalankan tugas dengan baik sesuai lokasi yang sudah ditentukan. Jika kedapatan ada yang mengindahkan tugas, Bupati Sanjaya tak segan akan memberikan sanksi (punishment).

Baca juga:  Rokok Tembakau Vs Elektrik, Ketahui Bahayanya untuk Kesehatan

“Saya sudah tegaskan mari kerja gotong royong, fokus, tulus iklhas, masak OPD yang sudah digaji oleh negara dan mendapat fasilitas oleh negara membantu masyarakat saja susah. Yang mengindahkan tugas pastinya ada sanksi (punishment), karena apapun kegiatan pasti ada reward (penghargaan) dan punishment (sanksi),” tegasnya, Jumat (16/4).

Tak hanya pada jajaran OPD, ketegasan Bupati Sanjaya yang juga selaku Ketua DPC PDIP Tabanan tersebut juga dilontarkan pada jajaran DPRD, khususnya dari PDI Perjuangan yang tidak ikut turun hadir mendampingi masyarakat. “Sepertinya yang tidak datang hari ini tidak perlu rekomendasi, selaku pimpinan Partai saya sudah tegaskan meminta seluruh anggota ikut turun dampingi masyarakat yang membutuhkan perhatian,” ucapnya. (Puspawati/balipost)

Baca juga:  Sampah Masih Dibuang ke TPA Sente, Warga Keluhkan Bau Busuk
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *