Perwakilan Bali Post menyerahkan sumbangsih sembako peduli dampak Covid-19 pada beberapa banjara dan yayasan anak yatim piatu di Denpasar, Senin (10/5). (BP/eka)

DENPASAR, BALIPOST. com – Kelompok Media Bali Post (KMB) atau Bali Post Grup bekerjasama dengan Yayasan Dharma Naradha (YDN) menyalurkan titipan bantuan dari pembaca Bali Post yang digalang melalui Sumbangsih Sembako Peduli Bali Dampak Covid-19, dikumpulkan sejak Mei 2020 – Januari 2021.

Bantuan sembako yang diberikan pada warga sekitar yaitu sebanyak 50 paket sembako pada Banjar Robokan, Desa Padangsambian Kaja, 50 paket sembako pada Banjar Kaliungu Kaja, 50 paket sembako pada Banjar Kalanganyar, 25 paket sembako pada Yayasan Al Ittihad Rasyid wa Habib, 25 paket sembako pada Yayasan Penyantunan dan Pendidikan Anak Yatim Piatu, KH. Mas Manshur Putra, dan 36 paket sembako pada Orang dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) tidak mampu yang disalurkan melalui Yayasan Lentera Anak Bali (LAB).

Baca juga:  Jumlah Kasus Bertambah, Subvarian Baru Omicron Sudah Transmisi Lokal

Paket diserahkan langsung oleh Pimpinan Umum KMB dan Pimpinan Redaksi (Pimred) Bali Post  di lobi Kantor Bali Post, Jalan Kepundung pada Senin (10/5). Pimpinan Redaksi Bali Post Wayan Dira Arsana mengatakan, bantuan ini diharapkan dapat membantu masyarakat yang terdampak pandemi sehingga dapat meringankan beban keluarga. Meski jumlahnya tidak banyak, namun diharapkan dapat diikuti kelompok – kelompok masyarakat lain atau lembaga lain, yang masih memiliki kemampuan.

Ketua Yayasan LAB Dr.dr. AA. Sri Wahyuni, Sp.KJ., mengucapkan terima kasig atas perhatiannya pada ODGJ, gangguan mental dan kurang mampu yang selama pandemi ini memang membutuhkan bantuan. “Ini pertama kali ada yang peduli pada kelompok – kelompok dengan kebutuhan khusus, ada yang dalam satu keluarga mengalami gangguan mental baik dalam taraf yang sedang hingga berat, yang mana dalam situasi pandemi ini bertambah berat,” ujarnya.

Baca juga:  Hoax dan Isu Provokatif di Medsos Usik Keamanan

Ia berharap ada bantuan yang sama datang dari kelompok lain sehingga mereka bisa tetap mempertahankan hidup. Ketika pandemi berakhir mereka bisa diterima sebagai masyarakat biasa, bukan penyandang gangguan mental, bisa bekerja sesuai keterampilannya masing – masing.

Prajuru Banjar Kalanganyar Desa Dangin Puri Kaja Bagus Ketut Widi Wirianta didampingi Pelaksana Wilayah Bagus Made Budiantara dan warga mengucapkan terima kasih kepada pembaca Bali Post dan akan menyalurkannya pada warganyanya yang tidak mampu. Tidak hanya menyalurkan bantuan, sebagai prajuru, ia juga selalu memberikan sosialisasi dan edukasi pada warga agar protokol kesehatan tidak sampai kendor.

Baca juga:  Perempuan Dijambret hingga Patah Kaki, Polisi Berhasil Ungkap Pelakunya

Kelian Dinas Banjar Kaliungu Kaja I Gusti Agung Made Apri Aditya mengatakan, bantuan sebanyak 50 paket akan diberikan pada warganya yang tidak mampu. Ia berharap dengan sosialisasi dan edukasi secara terus menerus dapat segera menangani Covid 19.

Kepala Panti, Yayasan Penyantunan dan Pendidikan Anak Yatim Piatu, KH. Mas Manshur Putra Budi Utama mengatakan, bantuan dari KMB akan sangat membantu dan menyantuni anak – anak di panti. Ada 78 anak tahun ini yang disantuni, setiap bulan mengambil santunan pendidikan dan kebutuhan bulanan.(Citta Maya/Balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *