Dandim 1617/Jembrana bersama Kasat Lantas Polres saat mengecek pos pemeriksaan di pintu masuk Bali. (BP/Olo)

NEGARA, BALIPOST.com – Pada Rabu (19/5), Dandim 1617/Jembrana, Letkol Inf Hasrifuddin Haruna melakukan inspeksi di pos-pos terpadu pemeriksaan di pintu masuk Bali. Sidak dilakukan sekitar pukul 12.20 WITA hingga 14.00 WITA.

Dandim yang didampingi Kasat Lantas Polres Jembrana, AKP Dewa Gede Ariana mendapati sejumlah orang yang mencurigakan dari surat hasil rapid test antigen negatif yang dibawa. Kemudian diputuskan untuk dilakukan pemeriksaan random terhadap 14 orang buruh bangunan asal Jawa Timur yang hendak masuk ke Bali.

Baca juga:  Cegah Penyebaran COVID-19, Bupati Suwirta Pimpin Rapat Lewat Video Conference

Dikatakannya, kecurigaan dilihat dari surat keterangan bebas COVID-19. Instansi yang mengeluarkan hanya klinik pratama dan tanggal suketnya sudah kedaluwarsa.

Mereka kemudian diminta untuk melakukan skrining lagi dengan rapid test antigen ataupun GeNose. Seluruh buruh bangunan itu hasilnya negatif COVID-19.

Dandim mengingatkan kepada petugas agar lebih teliti dalam melaksanakan pemeriksaan. Sehingga potensi kebocoran bisa diperkecil. (Surya Dharma/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *