Direktur Lantas Polda Bali Kombes Pol. Indra mengecek suket hasil tes rapid di Terminal Mengwi. (BP/Istimewa)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Setelah mudik untuk merayakan Lebaran di kampungnya, puluhan warga dari Nusa Tenggara Barat (NTB) hendak balik ke Jawa. Saat dilakukan pemeriksaan di Terminal Mengwi ternyata banyak yang tidak mengantongi surat keterangan (suket) hasil rapid test.

Tujuannya, untuk menekan angka penyebaran Covid-19. Direktur Lantas Polda Bali Kombes Pol. Indra menyempatkan diri mengecek situasi arus mudik dan balik. Alhasil banyak penumpang tidak mengantongi suket.

Baca juga:  Organda Denpasar Sepakat Fungsi Terminal Ubung Dikembalikan ke Semula

“Ada yang bawa (suket) ada dan tidak. Yang tidak bawa (suket), kami suruh lakukan tes rapid antigen di Terminal Mengwi,” ungkap Kombes Indra.

Sementara Kabagops Polres Badung Kompol I Putu Ngurah Riasa, didampingi Kasatlantas AKP Aan Saputra mengatakan, menyikapi pandemi Covid-19, Polres Badung terus melakukan penyekatan setelah Lebaran. Kompol Riasa menjelaskan, dari penyekatan yang dilaksanakan masih ada ditemukan warga dari mudik tidak melengkapi dirinya dengan suket.
“Hari ini sekitar 1,5 jam melakukan pemeriksaan ada 26 penumpang di-rapid test. Hasilnya semuanya negatif sehingga tidak ada yang di putar balik,” ujarnya.

Baca juga:  Puluhan Anggota Satpol PP Diterjunkan Awasi Duktang di Terminal Mengwi

AKP Aan menambahkan, dominan warga tersebut menumpang bus. “Kami akan terus melakukan pemeriksaan secara ketat. Hal ini kami lakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19 dan mengingatkan masyarakat disiplin prokes,” tandasnya.

Apakah ada suket palsu? “Sampai saat ini belum ada kami temukan. Untuk mengecek suket dibawa penumpang, kami koordinasi dengan pegawai Dinas Kesehatan,” kata Aan. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *