Anggota DPRD Klungkung dari Partai Perindo Nyoman Mujana, saat membacakan pemandangan umum fraksi. (BP/gik)

SEMARAPURA, BALIPOST.com – Dua partai yang sebelumnya bergabung dengan Fraksi Hanura di DPRD Klungkung, yakni Partai Perindo dan Demokrat memutuskan menarik diri dari Fraksi Hanura. Kedua partai ini berencana membentuk satu fraksi baru, sehingga menambah jumlah fraksi menjadi enam fraksi.

Namun, berpisahnya kedua partai dengan tiga anggota DPRD Klungkung ini, bukan karena diterpa masalah komunikasi internal. Melainkan sebaliknya, untuk memperkuat fungsi pengawasan dan kontrol fraksi, baik di parlemen maupun kepada eksekutif.

Ketua DPC Partai Hanura Klungkung Wayan Buda Parwata, saat dihubungi Jumat (2/7) membenarkan langkah kedua partai ini memisahkan diri dengan Fraksi Hanura yang awalnya diperkuat 4 partai politik. Antara lain Partai Hanura, PKPI, Perindo dan Demokrat. “Intinya tidak ada persoalan, itu sudah sesuai pembahasan kita di fraksi, dalam memperkuat pengawasan dan kontrol kami di parlemen maupun eksekutif. Jadi, kami dari awalnya dalam satu suara fraksi, menjadi punya kekuatan dua suara fraksi,” tegas Buda Parwata.

Baca juga:  Jelang Pemilu 2024, ATVLI Diharapkan Ikut Menopang Demokrasi

Ini tujuannya untuk menambah kekuatan dalam melakukan fungsi-fungsi fraksi. Sebab, di dalam parlamen, yang bersuara itu adalah jumlah fraksi, bukan jumlah anggota dewan di dalam satu fraksi. Kalau dalam satu fraksi ada 8 sampai 9 orang anggota dewan, tetap saja suaranya 1 fraksi. Sementara gabungan Perindo dan Demokrat sudah cukup memenuhi syarat untuk membentuk 1 fraksi baru. Ini sudah melewati pembahasan bersama di antara pimpinan partai, baik dengan pimpinan Partai PKPI, Perindo atau Demokrat.

Baca juga:  Perda SIUP Minuman Beralkohol Dicabut

“Ini akan memperkuat bargaining position kami. Jadi, kalau bisa bentuk satu fraksi lagi kan bagus. Istilahnya satu jiwa dua raga,” tegas Buda Parwata yang juga anggota Fraksi Hanura ini.

Gabungan Perindo dan Demokrat akan menambah 1 fraksi lagi, selain 5 lima fraksi yang sudah ada. Antara lain Fraksi PDIP, Gerindra, Golkar, Hanura dan NasDem. Keduanya belum menyepakati nama fraksi baru yang dibentuk satu lagi. Meski memisahkan diri, namun langkah fraksi baru ini nantinya dipastikan tetap akan “sejalan” dengan Fraksi Hanura. Bahkan, mereka akan tetap dalam satu ruangan yang sama. Selanjutnya, Fraksi Hanura akan mengusulkan ke lembaga, bahwa ada perubahan struktur fraksi.

Baca juga:  Penelantar Bayi di RSUD Sanjiwani Akhirnya Berhasil Ditangkap

Anggota DPRD Klungkung dari Partai Perindo Nyoman Mujana, Jumat (2/7) juga membenarkan ikhwal berpisahnya Perindo dari struktur Fraksi Hanura, sebagaimana penjelasan Buda Parwata. Langkah ini sudah sesuai dengan pembahasan yang matang di dalam fraksi, tujuannya untuk memperkuat pengawasan dan kontrol, dari satu suara fraksi menjadi mempunyai kekuatan dua suara fraksi. “Intinya berpisahnya Perindo tidak ada persoalan dengan Fraksi Hanura. Perindo dan Demokrat pun sudah sepakat membentuk Fraksi Persatuan Demokrat,” katanya. (Bagiarta/Balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *