Ambulance yang membawa pasien dalam pengawasan Corona parkir di RSD Mangusada. (BP/Dokumen)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Kasus positif COVID-19 di Kabupaten Badung melonjak dalam beberapa pekan terakhir. Puncaknya pada Jumat (9/7), dengan tambahan 3 digit.

Dilaporkan ada 106 warga terkonfirmasi di kabupaten yang menyandang status zona merah ini sehingga kumulatifnya mencapai 10.147 orang. Kasus aktifnya mencapai 642 orang, meninggal 270 orang, dan sembuh sebanyak 9.235 orang.

Lonjakan kasus positif di Gumi Keris juga tercermin dari Bed Occupancy Ratio (BOR) di Rumah Sakit Daerah (RSD) Mangusada. Saat ini mencapai 55 persen.

Baca juga:  Dari Babi Hilang Tapi Jeroannya Didapati di Luar Kandang hingga Asal Pratima Ditemukan di Klungkung

Pihak rumah sakit pun berencana melakukan penambahan tempat tidur guna mengantisipasi lonjakan yang terjadi. Dirut RSD Mangusada, dr. Ketut Japa saat dikonfirmasi Jumat (9/7) tak menampik jumlah pasien COVID-19 di RSD Mangusada melonjak. “Sangat meningkat (jumlah pasien COVID-19 –red), total pasien yang kami rawat sekarang ada 36 pasien. Mereka dirawat di ruang isolasi,” ungkapnya.

Menurutnya, tingginya kasus positif di Kabupaten Badung turut mempengaruhi BOR yang mencapai 55 persen dari jumlah tempat tidur 63 buah. Pasien yang diisolasi memanfaatkan Gedung C  lantai 4 dan 3 serta Gedung A lantai 1.

Baca juga:  Pasien Diduga Corona Dirujuk ke RSUP Sanglah

“Kondisi pasien saat ini semuanya sudah membaik dan juga dalam pengawasan ketat, kami juga berencana menambah 21 tempat tidur guna mengantisipasi lonjakan pasien,” ujarnya.

Dikatakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Badung terkait antisipasi lonjakan kasus COVID-19. “Kami berkoordinasi dengan Dinkes untuk sosialisasi ke masyarakat akan memperhatikan Prokes, kalau kami di RSD fokus ke perawatan pasien,” ucapnya.

Terkait fasilitas penanganan COVID-19 yang tersedia di RSD Mangusada terdiri dari Instalasi Gawat Darurat lengkap dengan peralatan medis, Rawat Jalan, Ruang Rawat Isolasi, Ruangan Rawat ICU COVID-19, Ruang Nicu, Kamar Bersalin COVID-19, Kamar Operasi Tekanan Negatif, Ambulance, Tim Vaksinasi Covid-19.

Baca juga:  Jumlah Warga Positif COVID-19 di Badung Berkurang, Ini Penjelasan Koordinator Satgas

“Kami memiliki ruang rawat isolasi 63 bed, terdiri dari rawat isolasi tekanan negatif 20 TT dan non tekanan negatif 43 TT. Sedangkan, ruangan rawat ICU Covid tekanan negatif dengan ventilator 4 unit,” sebutnya. (Parwata/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *