SEMARAPURA, BALIPOST.com – Kejaksaan Negeri Klungkung kembali berganti pimpinan. Setelah dipimpin Rosalina Sidabariba, S.H., M.H., yang belum genap setahun, kini diganti oleh Shirley Manutede S.H., M.Hum. Shirley sebelumnya menjabat Kajari Kupang.
Kajari baru resmi menggantikan Rosalina melalui proses pisah sambut yang diselenggarakan di Praja Mandala, Kantor Bupati Klungkung, Kamis (5/8).
Mantan Kepala Kejaksaan Rosalina Sidabariba, kini pindah ke Kejaksaan Negeri Cimahi.
Rosalina Sidabariba menyatakan selama bertugas di Klungkung merasakan kesantunan masyarakat Klungkung. Selain itu, kabupaten ini juga banyak memiliki inovasi yang ditujukan untuk kesejahteraan masyarakatnya.
Sedangkan Shirley Manutede mengajak FKPD untuk saling bersinergi dengan lebih baik dan berkoordinasi jangan sampai terjadi masalah hukum ke depannya.
Pada kesempatan itu, Bupati Suwirta menyampaikan terimakasih kepada Rosalina Sidabariba yang melaksanakan tugasnya selama 11 bulan dengan baik serta sudah memberikan bimbingan hukum di Kabupaten Klungkung. “Selamat bertugas di tempat yang baru jangan pernah lupakan Klungkung yang damai ini, ” ujar Bupati Klungkung seraya mengucapkan selamat datang kepada Kajari yang baru di Kabupaten Klungkung. (Bagiarta/balipost)