Dinas Dikpora Jembrana melakukan pemantauan pelaksanaan PTM. (BP/Dokumen)

NEGARA, BALIPOST.com – Kabupaten Jembrana mulai menerapkan pembelajaran tatap muka (PTM), dimulai Senin (20/9). PTM di masa PPKM level III ini menerapkan sistem shift 50 persen dengan dua sesi.

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Jembrana, Ni Nengah Wartini di sela-sela pemantauan PTM di SMP Negeri 1 Negara dan SD 1 Baler Bale Agung, mengungkapkan meskipun sudah dibuka, pelaksanaan tetap dengan protokol kesehatan (prokes) ketat. Ia mengungkapkan pihaknya sudah melakukan persiapan pembukaan PTM sejak minggu lalu.

Baca juga:  Pemahaman Masih Kurang, Penderita Kanker Terus Bertambah

Persiapan menyangkut sekolah-sekolah dalam memenuhi check list prokes. “Mulai hari ini sudah diterapkan PTM dengan sistem 50 persen kehadiran. Terbagi menjadi dua sesi,” kata Wartini.

Lebih lanjut untuk sesi kesatu dan kedua ditentukan ada jeda waktu. Sehingga sistem pergantian tetap mematuhi prokes ketat. Dalam setiap sesi jeda waktu diberikan satu jam. Sehingga tidak ada penumpukan antara sesi satu dan kedua.

Baca juga:  Guru Sejati, Mengajar Diri Sendiri

Dinas menurutnya juga berkoordinasi dengan Puskesmas dan Satgas untuk mitigasi bilamana ada yang terkonfirmasi COVID-19. “Harapan kami sesuai dengan Prokes tidak ada kluster baru,” katanya.

Dalam mitigasi itu nantinya juga disiapkan sistem T3 (Tracing, Testing dan Treatment). Saat ini menurutnya vaksinasi anak sudah 100 persen. (Surya Dharma/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *