Ilustrasi. (BP/dok)

SINGARAJA, BALIPOST.com – Seorang warga Dewa Gede Dalem (48) asal Desa Banjar ditemukan dalam kondisi tak bernyawa, Kamis (11/11). Pria ini ditemukan meninggal di depan sebuah warung.

Kasi Humas Iptu Gede Sumarjaya seizin Kapolres Buleleng AKBP Andrian Pramudianto, Jumat (12/11) membenarkan peristiwa itu. Iptu Sumarjaya menyebut, korban ditemukan sekitar pukul 22.45 WITA oleh saksi Kadek Arya Dana Satya warga yang tinggal di dekat lokasi kejadian. Dari halaman rumahnya di seberang jalan, saksi melihat ada seseorang terbaring di halaman warung milik korban.

Baca juga:  Sempat Beri Tahu Tetangga Soal Ini, WN Belanda Ditemukan Tak Bernyawa

Saksi lantas mendekati warung itu dan melihat korban dalam kondisi tak bernyawa. Saat ditemukan, tubuh korban tertelungkup di lantai.

“Warga melaporkan ke Polsek Banjar, kemudian ditindaklanjuti ternyata benar korban ditemukan dalam kondisi tak bernyawa,” tegasnya.

Menurut Kasi Humas Iptu Sumarjaya, dari hasil pemeriksaan luar bersama petugas Puskemas Banjar. Pada mayat korban tidak ditemukan adanya tanda-tanda bekas kekerasan fisik.

Polisi kemudian melakukan pemeriksaan kepada keluarga korban. Hasilnya, semasa hidupnya, korban diketahui memiliki riwayat pernah menderita sakit jantung.

Baca juga:  Ayah Gde Wiratha Berpulang

Dari keterangan saksi, diduga sebelum kejadian penyakit yang diderita oleh korban tiba-tiba kambuh. “Dari pemeriksaan tidak ada tanda kekerasan dan keterangan keluarga korban mengidap penyakit jantung dan diduga karena penyakitnya itu kambuh korban meninggal,” jelasnya. (Mudiarta/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *