Suasana Wikithon Partisipasi Publik. (BP/Istimewa)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Generasi milenial diajak melestarikan Bahasa Bali. Upaya ini, salah satunya dilakukan dengan menyediakan platform digital BASAbali wiki.

Platform ini akan digunakan pemerintah secara khusus untuk meminta masukan publik tentang berbagai kegiatan pemerintah lewat kompetisi Wikithon Partisipasi Publik. Kepala Bidang Pengembangan Kelembagaan & Sumber Daya Manusia (PKSDM) Dinas Pariwisata Provinsi Bali, Made Mona Rosita, Rabu (26/1), mengatakan kegiatan ini perlu ditingkatkan dan berkelanjutan untuk membangkitkan generasi muda Bali dalam mengenal dan melestarikan budaya melalui bahasa Bali.

Baca juga:  Mendesak, Penanganan Abrasi di Jembrana

Diharapkan, tumbuh rasa menjaga Bali dan menjadi bagian dalam perjalanan hidupnya. “Generasi muda butuh ruang dan waktu di dalam mereflesikan diri, baik seni budaya, cinta alam dan penguatan enterprenuership Hindu Bali. Lomba-lomba seperti ini semoga bisa berlanjut, melibatkan pemerintah untuk mendengar ide-ide dan masukan yang baik untuk pariwisata Bali,” katanya.

Ke depannya ini bisa menjadi salah satu media melestarikan bahasa dan menjadi nilai tambah juga untuk daya tarik bagi wisatawan. “Kami memiliki unit khusus untuk pengembangan sumberdaya dan kebijakan pariwisata terbuka dan kami harap dapat menambah referensi kami untuk mengembangkan kegiatan kami,” katanya. (Parwata/balipost)

Baca juga:  Jangan PHK Karyawan
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *