Tangkapan layar peta sebaran kasus COVID-19 di Indonesia. (BP/kmb)

DENPASAR, BALIPOST.com – Tambahan kasus COVID-19 nasional pada Selasa (8/2/2022) mengalami kenaikan signifikan dibandingkan sehari sebelumnya sebanyak 26.121 orang. Jumlahnya kembali lagi ke tiga puluhan ribu orang.

Pada hari ini, pasien sembuh bertambah lebih sedikit dari kasus baru. Namun, kesembuhan pasien juga cukup tinggi, mencapai sepuluh ribuan orang.

Korban jiwa akibat COVID-19 dilaporkan naik dari sehari sebelumnya yang mencapai 82 orang. Jumlah pasien meninggal masih berada di kisaran delapan puluhan orang.

Baca juga:  Kabar Gembira!! 61 Persen Kabupaten/Kota Jumlah Kasus COVID-19 Aktifnya di Bawah 50 Orang

Data Kementerian Kesehatan menunjukkan terjadi penambahan kasus COVID-19 sebanyak 37.492 orang. Kumulatifnya menjadi 4.580.093 orang.

Pada hari ini dilaporkan yang sembuh sebanyak 10.708 orang. Total pasien sembuh menjadi 4.202.312 orang.

Korban jiwa tercatat 83 orang. Sehingga kumulatifnya menjadi 144.719 orang selama pandemi berlangsung sejak Maret 2020.

Jumlah pasien COVID-19 yang masih dirawat mencapai 233.062 orang. Suspek sebanyak 19.992 orang (Diah Dewi/balipost)

Baca juga:  2022, Kunjungan Wisman ke Bali Lampaui 2 Juta Orang
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *