Ilustrasi -Seorang buruh proyek melintas di sekitar gedung sekolah yang dalam progress pembangunan di Denpasar. (BP/eka)

DENPASAR, BALIPOST.com – Perbaikan gedung sekolah dasar (SD) di Denpasar akan terus berlanjut. Bila sebelumnya belasan gedung SD sudah mendapat perbaikan, tahun ini sedikitnya 11 gedung SD akan mendapat jatah perbaikan.

Kadis Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Denpasar, A.A.Gede Wiratama didampingi Kabid Pendidikan SD, Nyoman Suryawan dikonfirmasi, Senin (21/2) mengatakan, tahun 2022 ini pihaknya kembali melakukan renovasi gedung sekolah. Sedikitnya 11 gedung SD akan mendapat pembangunan gedung baru. Sedangkan, 4 gedung SMP juga akan dilakukan perbaikan.

Sebelas gedung SD yang akan dibangun, yakni SDN 10 Sanur, SDN 1 Pedungan, SDN 1 Sumerta, SDN 26 Pemecutan, SDN 2 Dangin Puri, SDN2 Serangan, SDN 3 Pemecutan, SDN 4 Ubung, SDN 5 Ubung, SDN 8 Sumerta, dan SDN 9 Sesetan.

Baca juga:  Go-Jek Bagi "Snack" saat Harpelnas

Bukan saja perbaikan sekolah, Denpasar tahun ini juga membangun satu gedung SMP Negeri tahun ini. Gede Wiratana mengatakan rencana pembangunan sekolah negeri sudah dianggarkan pada 2022 ini. Menurut Wiratama sekolah tersebut akan dibangun untuk memeratakan penerimaan siswa di setiap kecamatan.

Dikatakan, rencananya tahun ini membangun dua unit SMP Negeri. Namun, karena masih dalam kondisi pandemi, sehingga ketersediaan dana tidak memadai. Sehingga diputuskan hanya membangun satu sekolah lagi, yakni SMPN 15 Denpasar. Sekolah ini nantinya akan dibangun di belakang Terminal Cargo, Desa Padang Sambian Kaja, Denpasar Barat dengan luas tanah sekitar 45 are.

Baca juga:  Antisipasi Siswa Tercecer, Disdikpora Buleleng Buka Posko DO

Dikatakan, SMPN 16 Denpasar akan mencakup ke Kelurahan Padang Sambian dan Desa Padang Sambian Kaja. “Karena kan Kelurahan Padang Sambian itu luas biar proporsional akan didekatkan ke SMPN 15 Denpasar,” ujar Wiratama.

Menurut Wiratama, anggaran yang disiapkan untuk pembangunan sekolah ini sebanyak Rp 20 miliar. Sementara pada tahun 2021 lalu, Disdikpora melakukan pembangunan gedung sekolah dasar yang tersebar di empat kecamatan. Sedikitnya 15 gedung SD dilakukan pembangunan. Dari 15 itu, dua gedung pembangunan baru dan 13 lainnya merupakan lanjutan. Adapun pembangunan 15 SD tersebut yakni SDN 3 Peguyangan, SDN 7 Pedungan, SDN 22 Dangin Puri, SDN 13 Pedungan, SDN 1 Penatih, SDN 2 Dauh Puri, SDN 9 Padangsambian. Juga SDN 11 Pemecutan, SDN 6 Padangsambian, SDN 9 Sumerta, SDN 8 Padangsambian, SDN 2 Pedungan, SDN 12 Kesiman, SDN 24 Pemecutan, dan SDN 2 Panjer. (Asmara Putera/Balipost).

Baca juga:  Pembangunan Infrastruktur Gubernur Koster untuk Sejahterakan Krama Bali
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *