Pemain kabaddi Badung. (BP/ist)

MANGUPURA. BALIPOST.com – Tim Kabaddi Badung mendulang 3 keping emas dari total 6 emas yang diperebutkan, dalam Porprov Bali XJV/2019 di Tabanan, sekaligus merebut gelar juara umum. Kini, target juara umum kembali dicanangkan, apalagi kabarnya nomor yang dipertandingkan ditambah lagi.

Ketua Harian Federasi Olahraga Kabaddi Seluruh Indonesia (FOKSI) Badung I Kadek Sudharma Hariawan, di Badung, Selasa (12/4), menerangkan, saat ini pihaknya masih memiliki tim bayangan yang melibatkan 20 pemain baik putra maupun putri. “Rencananya, kami pastikan tim definittif bermaterikan pemain putra (15 pemain) dan tim putri (15 pemain),” ungkap Sudharma. Selama ini, mereka berlatih tiga kali dalam sepekan, di GOR Mengwi.

Baca juga:  Ikut 24 Cabor di Porprov, Bangli Targetkan Perbaiki Peringkat

Menurut dia, pihaknya sebelum memutuskan tim definitif, diawali penyelenggaraan turnamen internal di Badung, melibatkan peserta dari 6 kecamatan di Badung, yakni Kuta Selatan, Kuta. Kuta Utara, Mengwi, Abiansemal, dan Petang. Pemain Kabaddi Badung sendiri, tercatat 5 putri dan 4 putra masuk skuad tim PON Bali.

Alhasil, tim Bali menyabet 2 emas, pada ekshibisi PON XX Papua 2021. Nomor yang dipertandingkan saat PON di Bumi Cendrawasih, yakni free style, seven for five, five for five, sedangkan di porprov Bali akan ditambah satu nomor lagi best on three. “Cabor Kabaddi digelar di GOR Lila Bhuana, dari 4 nomor putra dan putri berarti meerebutkan total 8 emas, dan kami tetap optimis juara umum,” papar Sudharma.

Baca juga:  Wacana Jadikan Gunung Kawasan Suci Tuai Kekecewaan Pemandu Pendakian Gunung Agung

Dikemukakan, Tim Kabaddi Badung ditangani pelatih Reka Padmawan, Gek Martini, dan Suastika. “Kami perkirakan tes fisik tahap pertama, Juni 2022, bakal terbentuk tim definitif,” tuturnya. (Daniel Fajry/Balipost)

 

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *