Tangkapan layar sebaran COVID-19 di Indonesia. (BP/kmb)

DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Jumat (22/4), jumlah pasien sembuh bertambah signifikan. Tambahannya mencapai sepuluh ribuan orang.

Sementara itu, tambahan kasus COVID-19 mengalami kenaikan dibandingkan sehari sebelumnya yang ada di kisaran 500 orang. Tambahan kasusnya mencapai enam ratusan orang.

Korban jiwa COVID-19 bertambah lebih sedikit dari sehari sebelumnya yang mencapai 41 orang. Jumlahnya kembali ke dua puluhan orang.

Data Kementerian Kesehatan menunjukkan terjadi penambahan kasus COVID-19 sebanyak 651 orang Kumulatifnya menjadi 6.043.246 orang.

Baca juga:  RSBM Rencanakan Operasi Anak Berkelamin Ganda

Pada hari ini dilaporkan yang sembuh sebanyak 10.808 orang. Total pasien sembuh menjadi 5.866.169 orang atau 97,1 dari kumulatif kasus.

Korban jiwa tercatat 25 orang. Sehingga kumulatifnya mencapai 156.040 orang (2,6 persen) selama pandemi berlangsung sejak Maret 2020.

Jumlah pasien COVID-19 yang masih dirawat mencapai 21.037 orang atau 0,3 persen. Suspek sebanyak 3.416 orang. (Diah Dewi/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *