Lokasabha Luar Biasa dibuka Wakil Wali Kota Denpasar I Kadek Agus Arya. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Denpasar menggelar Loka Sabha Luar Biasa pada Kami (12/5). Loka Sabha secara aklamasi menetapkan I Made Arka S.Pd, M.Pd sebagai Ketua Harian masa bhakti 2022-2024. Forum ini juga menerima semua pertanggungjawaban Pengurus PHDI Kota Denpasar masa bhakti 2019-2022.

Ketua PHDI Provinsi Bali, I Nyoman Kenak dalam sambutannya mengatakan PHDI merupakan lembaga umat Hindu Indonesia yang berkiprah bagi pelayanan dan pembinaan kepada umat. “Oleh karenanya Pengurus PHDI di berbagai tingkatan agar berlomba-lomba dalam memberikan pembinaan dan pelayanan terbaik kepada umat,” jelasnya.

Baca juga:  Hari Tanpa Bayangan akan Dialami Bali, Cek Jadwal Per Daerahnya

Nyoman Kenak menambahkan, menjadi Pengurus PHDI adalah sebagai pelayan umat. “Jika ada perbedaan, itu merupakan hal biasa dalam organisasi, tetapi tujuanya sama semata-mata demi keutuhan umat,” ujarnya.

Lokasabha Luar Biasa dibuka Wakil Wali Kota Denpasar I Kadek Agus Arya. Lokasabha Luar Biasa mengambil tema “Melalui Lokasabha Luar Biasa PHDI Kota Denpasar : Tingkatkan Sradha dan Bhakti Dalam Layanan Umat.” (Asmara Putera/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *