Lokasi pembangunan prasarana olah raga atau gedung olah raga (GOR) di Kelurahan Kawan, Bangli. (BP/Dokumen)

DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Selasa (14/6), sejumlah peristiwa terjadi. Berikut lima berita yang menjadi atensi pembaca Balipost Online. Ini, cuplikan peristiwa dan link yang bisa diklik untuk membaca lebih detilnya.

1. Bangli akan Bangun GOR Seluas 5 Hektare, Disayangkan Tak Ada Koordinasi Penentuan Lahan

BANGLI, BALIPOST.com – Pemkab Bangli telah menetapkan lahan seluas hampir lima hektare di Kelurahan Kawan, Bangli sebagai lokasi pembangunan prasarana olah raga atau gedung olah raga (GOR). Penetapan lokasi lahan itu disayangkan anggota DPRD Bangli, Gede Tindih.

Sebab, eksekutif tidak melakukan koordinasi dengan dewan terkait penentuan lahan tersebut. Menurut Tindih, koordinasi perlu dilakukan mengingat lahan yang ditetapkan merupakan lahan pertanian.

Selengkapnya baca di sini

2. Gubernur Bali Instruksikan Rayakan Tumpek Kuningan dengan Upacara Atma Kerthi

DENPASAR, BALIPOST.com – Komitmen Gubernur Bali, Wayan Koster untuk merayakan seluruh Rahina Tumpek di Bali terus diimplementasikan. Setelah sebelumnya mengeluarkan instruksi terkait Perayaan Rahina Tumpek Uye, Tumpek Wayang, dan Tumpek Landep, kini Gubernur Koster mengeluarkan Surat Instruksi Gubernur Bali Nomor 07 Tahun 2022 tentang Perayaan Rahina Tumpek Kuningan Dengan Upacara Atma Kerthi Sebagai Pelaksanaan Tata-Titi Kehidupan Masyarakat Bali Berdasarkan Nilai-Nilai Kearifan Lokal Sad Kerthi Dalam Bali Era Baru.

Baca juga:  Kepemilikan Puluhan Gram Sabu, Segini Vonisnya

Instruksi yang ditandatangani langsung oleh Gubernur Bali pada 3 Juni 2021 ini ditujukan kepada Pimpinan Lembaga Vertikal di Bali, Walikota/Bupati se-Bali, Bandesa Agung Majelis Desa Adat (MDA) Provinsi Bali, Bandesa Madya MDA Kota/Kabupaten se-Bali, Bandesa Alitan MDA Kecamatan se-Bali, Pimpinan Lembaga Pendidikan se-Bali, Bandesa Adat atau sebutan lain se-Bali, Perbekel dan Lurah se-Bali, Pimpinan Organisasi Kemasyarakatan dan Swasta se-Bali, dan seluruh masyarakat Bali.

Baca juga:  MDA Bali Imbau Bandesa Tak Berpolitik Praktis

Selengkapnya baca di sini

3. Usai Jalani Sidang, Eka Wiryastuti Tanggapi Dakwaan hingga Isu Pindah Parpol

DENPASAR, BALIPOST.com – Sidang dugaan suap atau pemberian sesuatu pada ASN yang mendudukan mantan Bupati Ni Putu Eka Wiryastuti sebagai terdakwa, Selasa (14/6) cukup menjadi perhatian di Pengadilan Tipikor Denpasar. Walau dikawal polisi, ia menjalani sidang perdana dengan cukup tenang.

Dari pantauan, ia bahkan masih menerima salaman dari kerabat yang menengoknya. Eka mengaku menghormati proses hukum kendati banyak dakwaan jaksa KPK yang dinilai tidak benar. Sehingga Eka didampingi kuasa hukumnya I Gede Wija Kusuma, Warsa T Bhuana dkk., memilih mengajukan keberatan atau eksepsi dalam menyikapi dakwaan JPU.

Selengkapnya baca di sini

4. Dua Hari Berturut Laporkan Korban Jiwa, Bali Juga Catat Puluhan Kasus Baru

Baca juga:  Akses Jalan Twin Hill Tertutup Longsor

DENPASAR, BALIPOST.com – Kasus COVID-19 yang dicatatkan Bali pada Selasa (14/6) masih mencapai dua digit. Jumlahnya naik lagi ke puluhan orang dari sehari sebelumnya mencapai 19 orang.

Dalam dua hari berturut-turut, korban jiwa dilaporkan. Sementara itu, pasien sembuh baru lebih sedikit dari tambahan kasus. Jumlahnya ada di 1 digit.

Selengkapnya baca di sini

5. Diisukan Kena “Reshuffle,” Ini Kata Mentan

JAKARTA, BALIPOST.com – Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo diisukan kena perombakan kabinet atau reshuffle. Diminta komentarnya, ia enggan menanggapi isu reshuffle yang menyeret namanya.

Dikutip dari Kantor Berita Antara, Syahrul mengaku fokus untuk bekerja melakukan tugasnya. “Aku enggak tahu tuh. Aku kerja aja. Aku mulai dari bawah kerjanya, kerja aja, semampu-mampu dan sekuat-kuatnya,” kata Syahrul, Selasa (14/6).

Selengkapnya baca di sini

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *