Satreskrim Polres Tabanan berhasil mengungkap kasus jambret yang terjadi di Jalan Raya Tanah Lot, Desa Beraban, Kediri, Tabanan. (BP/bit)

TABANAN, BALIPOST.com – Satreskrim Polres Tabanan berhasil mengungkap kasus jambret yang terjadi di Jalan Raya Tanah Lot, Desa Beraban, Kediri, Tabanan. Namun dari dua tersangka, satu diantaranya masih buron. Tersangka yang diamankan atas nama Muhammad (34) asal Bengkulu.

Kasat Reskrim Polres Tabanan, AKP Aji Yoga Sekar mengatakan, kasus jambret terjadi pada Senin, 23 Mei 2022 sekira pukul 21.00 WITA. Luh Widi Wijayanti saat itu selesai bekerja di toko ponsel di Tanah Lot.

Baca juga:  Angin Kencang dan Hujan, Pohon Tumbang Picu Tersendatnya Lalin di Jalan Denpasar-Gilimanuk

Korban dijemput oleh pacarnya dengan tujuan pulang ke kos-kosannya. Namun saat sampai di jalan arah Tanah Lot, Desa Beraban, Kediri, korban yang mengendarai sepeda motor dipepet oleh sepeda motor warna gelap yang dikendarai oleh dua orang. Salah satunya langsung menarik tas selempang warna abu-abu milik korban.

Akibat peristiwa itu korban mengalami kehilangan tas selempang di dalamnya terdapat handpone dan selanjutnya melaporkan ke Polres Tabanan. “Pelaku mengambil tas korban dengan mudah, lalu kabur,” terang AKP Aji Yoga. (Puspawati/balipost)

Baca juga:  Soal Penahanan JDA, Kuasa Hukum Sebut Ada Miskomunikasi
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *