DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Rabu (7/9), sejumlah peristiwa terjadi. Berikut lima berita yang menjadi atensi pembaca Balipost Online. Ini, cuplikan peristiwa dan link yang bisa diklik untuk membaca lebih detilnya.
1. Densus 88 Tangkap Terduga Teroris Beralamat di Denpasar, Pendataan Duktang Ditingkatkan
DENPASAR, BALIPOST.com – Densus 88 menangkap terduga teroris di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, berinisial FSI (30), Selasa (6/9). Dari kartu identitasnya, FSI beralamat di Jalan Satelit, Denpasar Barat, Kota Denpasar, Bali.
Namun sejak 5 bulan lalu, FSI tinggal di Kabupaten Lumajang. Ia menjadi relawan bangun rumah untuk korban erupsi Gunung Semeru.
2. Mayat Ditemukan di Perairan Delodberawah Isi Tato di Dada dan Leher
NEGARA, BALIPOST.com – Mayat yang ditemukan mengambang di perairan Delodberawah belum dapat terindentifikasi. Dari hasil pemeriksaan fisik di RSU Negara, kondisi kulit sudah mengelupas.
Tim Inafis dan dokter tak dapat mengambil sidik jari lantaran kondisi sudah rusak. Namun dari ciri, laki-laki dengan tinggi badan sekitar 170 cm itu terdapat tato di bagian dada, bahu kiri, dan leher.
3. Belasan Pemuda Diduga Asal Bali Telantar di UEA, Disnaker Lakukan Penelusuran
DENPASAR, BALIPOST.com – Dugaan telantarnya belasan pemuda yang disebut asal Bali ramai diperbincangkan di media sosial. Salah satu yang mengunggah dugaan ini adalah anggota DPD RI asal Bali, Arya Wedakarna pada Selasa (6/9) malam.
Dalam unggahan diperlihatkan 13 orang pemuda yang sedang telantar dengan makanan seadanya dalam sebuah ruangan. Dalam kumpulan foto yang diunggah, para pemuda yang disebut berasal dari Bali itu dikatakan sedang menjalani masa magang atau Praktik Kerja Lapangan (PKL) di negara tersebut, namun saat ini kondisinya telantar dan tak dapat kembali ke Indonesia.
4. Titik Jatuh Pesawat TNI AL Sudah Ditemukan, 2 Awak Belum Diketahui Kondisinya
JAKARTA, BALIPOST.com – Titik jatuhnya Pesawat Udara Latih Jenis G-36 Bonanza T-2503 milik TNI AL sudah ditemukan. Hal ini diungkapkan Komandan Pusat Penerbangan Angkatan Laut (Danpuspenerbal) Laksamana Muda TNI Dwika Tjahja Setiawan.
Dikutip dari Kantor Berita Antara, Rabu (7/9), Dwika mengatakan saat ini tim masih terus mencari di lokasi tempat jatuhnya pesawat latih itu. “Sampai sore ini, perkembangan di lapangan telah menemukan titik jatuhnya pesawat yang diduga kerangka pesawat. Saat ini masih proses untuk melaksanakan penyelaman,” kata Dwika dalam konferensi pers di Markas Besar Angkatan Laut (Mabesal), Jakarta.
5. Seleksi Masuk PTN Diubah, Menteri Nadiem Ungkap Transformasinya
JAKARTA, BALIPOST.com – Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim meluncurkan transformasi baru seleksi masuk perguruan tinggi negeri (PTN). Dikutip dari Kantor Berita Antara, Rabu (7/9), Nadiem mengatakan transformasi seleksi masuk PTN ini dibutuhkan untuk menjembatani transformasi kebijakan yang telah dilakukan.
Ia mengungkapkan terdapat sejumlah prinsip perubahan, antara lain mendorong pembelajaran yang menyeluruh, lebih berfokus pada kemampuan penalaran, lebih inklusif dan lebih mengakomodasi keragaman peserta didik. “Saat ini kita punya tiga jalur seleksi yakni seleksi nasional berdasarkan prestasi, seleksi nasional berdasarkan tes dan seleksi secara mandiri oleh PTN,” terang dia.