Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Agung 2022 dilaksanakan halaman Mapolda Bali, Denpasar. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Kamis (24/11), sejumlah peristiwa terjadi. Berikut lima berita yang menjadi atensi pembaca Balipost Online. Ini, cuplikan peristiwa dan link yang bisa diklik untuk membaca lebih detilnya.

1. Ratusan Pelanggar Lalin Terekam ETLE, Terbanyak di Jalan Ini

DENPASAR, BALIPOST.com – Mencegah terjadinya pungli terus dilakukan kepolisian, terutama terkait pelanggaran lalu lintas (lalin). Saat ini diterapkan Elektronik Tilang (E-Tilang) dan delapan kamera ETLE terpasang di wilayah Denpasar serta Badung selatan.

Hingga saat ini ratusan pelanggar terekam ETLE. Paling banyak terjadi di Jalan Bypass Ngurah Rai, Nusa Dua, Kuta Selatan.

Selengkapnya baca di sini

2. Tembok Rumah Warga di Mumbul Hancur Diterjang Banjir, Lima Motor Hanyut dan 2 Mobil Terendam

Baca juga:  Kasus Tewasnya 5 Karyawan Ayuterra Resort, Pemilik Divonis Lebih Ringan dari Tuntutan

MANGUPURA, BALIPOST.com – Tembok penyengker rumah milik warga, Made Budi Astawa, di Perumahan Samatha Mumbul, kelurahan Benoa, hancur diterjang banjir, Rabu (23/11) malam. Tak hanya merobohkan tembok, banjir yang cukup besar ini juga menghanyutkan 5 sepeda motor dan merendam 2 mobil.

Beruntung tidak ada korban jiwa adalam kejadian ini. Namun dari informasi yang didapat, sebanyak 3 warga mengalami luka lecet akibat terkena serpihan tembok.

Selengkapnya baca di sini

3. Hendak Cari Kayu, Dua Warga Terjebak Aliran Sungai Unda di Tangkup

AMLAPURA, BALIPOST.com – Dua warga Jember terpaksa harus dievakuasi oleh masyarakat di aliran Sungai Unda, Desa Tangkup, Sidemen, Karangasem, Kamis (24/11). Keduanya terjebak di tengah aliran sungai karena derasnya air sungai dari hulu Gunung Agung.

Baca juga:  Dugaan Suap Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Ditelusuri

Kabid Kedaruratan dan Logistik, Putu Eka Tirtana, saat dikonfirmasi, membenarkan adanya dua orang yang terjebak di aliran Sungai Unda. “Ya dua orang yang terjebak di tengah aliran sungai itu. Mereka adalah Ahmad Kabul dan Suradi asal Jember, Jawa Timur,” ucapnya.

Selengkapnya baca di sini

4. Saat Jalani Akreditasi, Atap Ruang Poli Paru RSU Bangli Jebol

BANGLI, BALIPOST.com – Atap Ruang Paru Poliklinik RSU Bangli jebol, Kamis (24/11) siang. Jebolnya pinggiran atap ruangan yang ada di lantai dua tersebut, terjadi tepat saat RSU Bangli menjalani akreditasi dari Tim Surveior Lembaga Akreditasi Rumah Sakit yang berlangsung hingga sore hari.

Baca juga:  "Update" Fasilitas Diperlukan, Jangan Melenceng dari Konsep Pariwisata Budaya

Wadir RSU Bangli, dr. Naris Pujawan tak menampik peristiwa tersebut. Dikatakannya, hal itu terjadi saat hujan turun dan tidak ada mengenai pasien atau petugas rumah sakit.

Selengkapnya baca di sini

5. Tambahan Kasus COVID-19 Bali 3 Digit, Korban Jiwa Dilaporkan 2 Kabupaten Ini

DENPASAR, BALIPOST.com – Kasus COVID-19 Bali masih 3 digit pada Kamis (24/11). Sudah tiga hari berturut-turut, jumlah tambahan kasus balik lagi ke 3 digit.

Kabar baiknya, tambahan pasien sembuh lebih banyak dari kasus harian. Jumlahnya mencapai seratusan orang.

Selengkapnya baca di sini

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *