DENPASAR, BALIPOST.com – Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) sudah di depan mata. Liburan ini dapat dimanfaatkan untuk mengisi waktu bersama keluarga dengan berbagai kegiatan.
Bagi kamu yang belum menyusun agenda untuk libur Nataru nanti, bisa coba salah satu kegiatan di bawah ini yang disarikan dari berbagai sumber :
1. Habiskan Waktu di Rumah
Jika kamu sering pergi dari rumah dan jarang menghabiskan waktu bersama keluarga, berkumpul di rumah bersama keluarga bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu libur. Ada berbagai kegiatan yang bisa kamu lakukan bersama keluarga, mulai dari menonton film, bermain, membuat kerajinan, hingga memasak bersama. Selain itu, kamu bisa berbincang bersama keluarga tentang hari-harimu sambil menikmati makanan.
2. Menginap di Vila
Jika kamu punya anggaran lebih untuk liburan, kamu bisa memesan vila untuk menginap bersama keluarga. Kamu bisa memilih vila yang jauh dari kota dan dekat dengan alam agar bisa menikmati waktu bersama keluarga dengan lebih leluasa.
3. Piknik di Ruang Terbuka
Akhir tahun biasanya musim hujan, sehingga tidak disarankan untuk kamping di tempat terbuka. Tapi kamu bisa menyiasatinya dengan pergi piknik di ruang terbuka.
Pilihlah hari yang terang dan cek ramalan cuaca sebelum pergi. Untuk berjaga-jaga, kamu bisa menyiapkan payung dan jas hujan agar tidak kebasahan.
4. Berwisata Alam
Penat dengan hiruk-pikuk perkotaan dan pekerjaan yang menumpuk, kamu bisa merelaksasikan diri dengan berwisata alam bersama keluarga. Melihat alam yang hijau akan membuat pikiran kamu sedikit lebih tenang. Selain itu, bermain di alam bersama anak-anak merupakan pilihan tepat agar anak bisa lebih mengenal dan dekat dengan alam.
5. Jalan-jalan di Mal
Jika kamu suka menghabiskan waktu dengan belanja atau sekadar melihat-lihat barang di mal, kamu bisa pergi ke mal bersama keluarga. Selain berbelanja, kamu juga bisa mengajak keluarga makan di restoran atau mengajak anak-anak bermain di arena permainan yang umumnya ada di mal.
Nah, itu tadi lima rekomendasi kegiatan yang bisa dicoba agar hubungan kamu dan keluarga semakin erat. Jangan lupa luangkan waktumu untuk menghabiskan waktu bersama keluarga yang berharga. (kmb/balipost)