Direktur Utama PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Ira Puspadewi (tengah). (BP/Ant)

MERAK, BALIPOST.com – Sebagian besar penumpang periode Natal dan Tahun Baru di penyeberangan Merak – Bakauheni telah membeli tiket secara daring melalui aplikasi Ferizy. Demikian dikatakan Direktur Utama PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Ira Puspadewi, dikutip dari kantor berita Antara, Minggu (25/12).

“Kami berharap ke depan, pada (penyelenggaraan) angkutan lebaran (tahun depan) semua penumpang membeli tiket secara online,” kata Ira Puspadewi dalam keterangannya di Merak.

Baca juga:  BRI Implementasi Aplikasi PSIAP

Ia memastikan pembelian tiket daring tersebut sangat efektif untuk mengurangi kemacetan dan kepadatan kendaraan, serta memastikan jadwal keberangkatan dapat berlangsung tepat waktu.

Pemberian tiket tersebut, lanjut dia, juga merupakan salah satu layanan ASDP terbaru agar masyarakat dapat terlayani dengan baik selama periode libur pada akhir tahun. “Terima kasih kepada semua pihak, termasuk media massa, karena telah membantu sosialisasi tiket online Ferizy kepada masyarakat luas,” katanya.

Baca juga:  Kunjungan ke Lampung, Jokowi Disambut Baleganjur

Kepala Korlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi mengatakan berbagai rekayasa pelayanan dan pengaturan arus kendaraan telah dilakukan untuk memastikan kelancaran menuju Merak.

Selain itu, menurut dia, penjualan tiket penyeberangan dengan delaying system, bagi pengendara yang belum memiliki tiket, di rest area arah Merak (KM 13, KM 43 dan KM 68) juga membantu mengurai kemacetan. “Semua kendaraan yang masuk pelabuhan sudah bertiket, sehingga sirkulasi kendaraan semakin baik khususnya arus menuju Merak,” kata Firman. (Kmb/Balipost)

Baca juga:  Wat Phra That Doi Suthep, Kuil Buddha yang Megah di Chiang Mai

 

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *