Dua truk mogok di jalan tanjakan Desa Samsam, Kerambitan pada Kamis (26/1). (BP/Istimewa)

TABANAN, BALIPOST.com – Satu dari dua truk yang mogok di Tanjakan Desa Samsam, Kerambitan telah berhasil dievakuasi. Sehingga sekitar pukul 13.00 WITA, satu jalur yakni dari arah Denpasar sudah bisa dilalui.

Menurut Kapolsek Kerambitan Kompol Ni Komang Sri Subakti, jalur itu kemudian dimanfaatkan sementara untuk kendaraan yang melintas dari Denpasar maupun Gilimanuk secara bergantian. Selagi, proses evakuasi terhadap satu truk dilakukan dengan menggunakan 2 unit mobil derek.

Baca juga:  Lagi-lagi, Gerombolan Anak Punk Diamankan di Gilimanuk

Sebelumnya, dua buah truk mogok di jalan tanjakan yang berlokasi di Desa Samsam, Kerambitan pada Kamis (26/1) siang. Akibatnya, jalur Denpasar-Gilimanuk itu tidak bisa dilalui karena kedua truk menutupi seluruh badan jalan.

Kapolsek sempat meminta pengendara yang hendak melintas di jalur Denpasar-Gilimanuk itu untuk mencari jalur alternatif lain. Sebab proses evakuasi kedua truk itu masih berlangsung hingga berita ini diturunkan.

Baca juga:  Lakalantas Maut Terjadi Lagi di Jalan Denpasar-Gilimanuk, Pemotor Tewas

Ia menjelaskan awalnya satu truk bermuatan bata ringan seberat 32 ton mogok tidak kuat menanjak sekitar pukul 12.10 WITA dan petugas melakukan buka tutup arus lalin. Namun saat proses evakuasi, datang satu truk bermuatan sama mencoba untuk melewati truk mogok tersebut.

Namun truk itu pun tak kuat menanjak. Hingga akhirnya kedua truk mogok dengan posisi sejajar menutup seluruh badan jalan. “Awalnya masih bisa dengan sistem buka tutup jalur karena satu truk mogok posisi di pinggir. Sekarang ada lagi truk nekat mau naik tapi tak kuat nanjak dan mogok pas di sebelah truk sebelumnya,” ucapnya. (Puspawati/balipost)

Baca juga:  Terusik saat Pesta Miras, Buruh Proyek Main Keroyok
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *