NEGARA, BALIPOST.com – Yonif Mekanis 741/Garuda Nusantara menyambangi warga di pesisir Pantai Pebuahan, Desa Banyubiru, yang terdampak abrasi. Dalam kunjungan yang dipimpin Danyonif Mekanis 741/GN Letkol Andi Sasmito ini, juga diserahkan bantuan sosial (bansos) bagi warga sekitar dan anak-anak.
Seperti diketahui, sudah lebih 10 tahun, Pantai Pebuahan diterjang ombak dan terdampak abrasi. Banyak bangunan yang mengalami kerusakan bahkan kini sudah lenyap.
Danyonif Mekanis 741/GN Letkol Inf Andi Sasmito, mengatakan selain bertemu langsung dengan warga, juga dilakukan penyerahan bantuan bagi sesama, khususnya warga yang terdampak abrasi. Kegiatan yang juga diikuti anggota Persit KCK Cabang XLIII ini merupakan bakti sosial rangkaian HUT Yonif Mekanis 741/GN ke-8.
Danyonif memohon doa agar batalyon semakin jaya dan sukses selalu dalam melaksanakan tugas ke depannya. “Tujuan utama kegiatan ini adalah untuk membantu meringankan beban kesulitan yang dihadapi oleh masyarakat,” kata Danyonif.
Ia juga mengatakan pihaknya membantu pemerintah daerah mencari solusi atas musibah yang telah menimpa. Hingga saat ini beberapa bangunan rumah, warung hingga jalan rusak bahkan lenyap akibat abrasi di pesisir Pantai Pebuahan ini. Beberapa warga yang bertahan berupaya mempertahankan daratan dengan memasang tumpukan karung pasir, ban, batu hingga bambu. (Surya Dharma/balipost)