Tersangka dan barang bukti dirilis kasusnya, Kamis (4/5). (BP/yud)

SINGARAJA, BALIPOST.com – Modus baru pencurian dengan berkedok tukang bersih-bersih dilakukan Ni’am Sastro Dikoro (36) asal Kelurahan Giri, Kota Banyuwangi. Pelaku Hamdani berhasil membawa kabur sebuah motor milik warga dari Desa Sumberkelampok, Gerokgak.

Pria ini kehilangan motor yang diparkir di halaman rumahnya pada Senin (1/5). Kapolsek Gerokgak, Kompol Gusti Nyoman Sudarsana mengungkapkan selain sebagai tukang bersih-bersih sampah, tersangka ini juga pura-pura kebingungan. Pada saat korban lengah, tersangka asal Banyuwangi ini langsung membawa lari motor korban yang diparkir di halaman rumahnya.

Baca juga:  Tertangkap Basah Mengoplos Elpiji, Warga di Desa Panji Ditangkap

“Korban sempat menegur orang yang tidak dikenal tersebut. Karena dianggap orang tersebut mengalami gangguan jiwa, sehingga saat itu korban meninggalkannya untuk mandi,” katanya.

Tak berselang lama, kemudian istri korban Nurhalimah (34) tiba-tiba berteriak, jika motornya sudah dibawa kabur oleh orang yang tidak dikenal tersebut. Adanya teriakan dari Nurhalimah, kemudian orang tersebut melarikan diri dan berhasil diamankan warga setempat.

Lanjut Gusti, Tersangka Ni’am Sastro melakukan perbuatannya tersebut adalah untuk memiliki sepeda motor milik korban,di samping himpitan ekonomi yang dialami tersangka.

Baca juga:  Mayat Sopir Traktor Nyangkut di Gorong-gorong

Terhadap pelaku Ni’am Sastro Dikoro, disangka telah melakukan tindak pidana Pencurian sepeda motor sebagaimana dimaksud dalam rumusan pasal 362 KUHP dengan ancaman hukuman 5 Tahun penjara. (Nyoman Yudha/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *