DENPASAR, BALIPOST.com – Jambret yang selama ini beraksi di Kuta dan menyasar warga negara asing (WNA), I Made Kanta (35) diringkus di Lapangan Kresek, Jalan Kubu Anyar, Rabu (17/5). Pelaku menyasar seorang WNA berinisial SJS asal Australia dan India. Warga Karangasem dan hobi tajen ini khusus menyasar kalung.
“Pengakuan pelaku baru dua korban yaitu warga negara Australia dan India. Tapi kami masih mengembangkan kasus ini karena tidak menutup kemungkinan ada korban lainnya,” kata Kapolsek Kuta Kompol Yogie Pratama, didampingi Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi, Senin (22/5).
Kapolsek Yogie menjelaskan, setelah menerima laporan kasus jambret, Tim Opsnal Polsek Kuta melakukan penyelidikan. “Salah satu korban yang melapor yakni asal Australia,” ujarnya.
Korban kehilangan kalung emas seberat 4 gram. Korban dijambret terjadi di Jalan Drupadi I, Seminyak, Kuta, Rabu (19/4). Kronologisnya, pelaku melihat korban melintas di TKP dan mengenakan kalung.
Saat itu pelaku memepet korban dan menarik kalung yang dikenakannya. “Akibat kejadian itu korban mengalami kerugian Rp 6 juta,” ucap Yogie.
Hasil penyelidikan, terlacak pelaku tinggal di Jalan Kubu Anyar, Kuta. Selain itu petugas juga mengantongi rekaman CCTV dan nopol motor dipakai pelaku.
Akhirnya pelaku ditangkap saat nongkrong di Lapangan Kresek, Jalan Kubu Anyar, Kuta, pukul 19.30 WITA. “Pelaku saat beraksi menggunakan motor istrinya. Saat diinterogasi, tersangka mengaku melakukan aksinya di dua lokasi saja, yaitu di Jalan Drupadi dan Jalan Tijili, Kuta. Kami masih melakukan pendalaman pengungkapan kasus ini,” tegasnya. (Kerta Negara/balipost)