DENPASAR, BALIPOST.com – Kulit kusam menjadi salah satu masalah kecantikan yang dialami hampir sebagian wanita. Kulit kusam membuat perempuan jadi kurang percaya diri.
Merawat wajah agar tidak kusam ternyata bisa dilakukan rutin di rumah. Simak caranya sehingga kepercayaan dirimu bisa meningkat :
1. Rutin membersihkan wajah
Membersihkan wajah adalah hal pertama yang harus dilakukan untuk mengatasi kulit kusam. Membersihkan wajah wajib dilakukan 2 kali dalam sehari yaitu pagi dan malam sebelum tidur.
Cara membersihkan wajah juga ada banyak caranya yang bisa disesuaikan dengan kondisi wajah masing-masing. Karena tidak semua wanita memiliki kondisi wajah yang sama.
2. Menggunakan pelembab dan tabir surya
Beraktivitas diluar ruangan dan terpapar sinar matahari secara langsung memang menjadi penyebab utama kulit wajah menjadi kusam. Untuk mencegah hal tersebut, apabila beraktivitas di luar ruangan dan terpapar sinar matahari sebaiknya gunakanlah pelembab sesuai dengan jenis kulit dan permasalahn kulit yang dialami. Selain menggunakan pelembab, perlu juga menggunakan tabir surya (sunscreen) yang mengandung SPF 30, agar kulit terhindar dari pancaran sinar UV secara langsung.
3. Menggunakan masker
Rutin menggunakan masker wajah minimal satu minggu sekali memang menjadi salah satu cara mengatasi kulit kusam. Menggunakan masker ada banyak caranya, mulai dari masker alami hingga masker dalam kemasan yang sudah dijual bebas di pasaran.
4. Rutin melakukan eksfoliasi
Melakukan eksfoliasi juga sangat penting agar wajah tidak kusam. Karena eksfoliasi bertujuan untuk mengangkat sel kulit mati, mencerahkan kulit, menyamarkan garis kerutan dan mencegah pori-pori tersumbat.
5. Hindari mencuci muka dengan air panas
Mencuci muka dengan air panas ternyata bisa menyebabkan kulit menjadi kusam, maka disarankan saat mencuci muka gunakanlah air biasa. Memcuci muka dengan air panas juga bisa membuat kulit wajah menjadi iritasi.
6. Memilih skincare yang tepat
Penggunaan skincare yang tidak sesuai dengan tipe kulit juga bisa membuat kulit menjadi kusam. Maka dari itu penting untuk memilih skincare yang sesuai dengan tipe kulit agar kulit menjadi sehat dan terawat.
7. Tidur yang cukup
Tidak hanya badan saja yang memerlukan istirahat yang cukup. Ternyata kulit juga memerlukan waktu istirahat yang cukup agar wajah tampak sehat,segar dan bersih. Maka dari itu penuhilah kebutuhan tidur yang sesuai yaitu 7 sampai 8 jam dalam sehari. (Apsari/balipost)