Hari Kedua- Proses pencarian Proses pencarian terhadap nelayan Dewa Gede Puja (52) dilakukan sampai perairan Seraya. (BP/Nan)

AMLAPURA, BALIPOST.com – Proses pencarian terhadap nelayan Dewa Gede Puja (52) dari Banjar Dinas Celok Kelod, Desa Bugbug yang terseret ombak di pantai Pasir Putih, Desa Bugbug, Kecamatan/Kabupaten Karangasem, terus dilakukan pencarian oleh Basarnas Karangasem. Untuk pencarian hari kedua, pada Senin (12/6), belum menemui titik terang karena korban belum juga berasil ditemukan.

Kepala Pos Pencarian dan Pertolongan Basarnas Karangasem I Gusti Ngurah Eka Wiadnyana, kalau pihaknya terus melakukan proses pencarian terhadap korban. Hanya saja, hingga saat ini korban belum berasil ditemukan. “Hingga pukul 13.30 Wita kita belum berasil menemukan korban,” ucapnya.

Baca juga:  Nelayan Cupel Protes Bantuan Mesin Tempel

Eka Wiadnyana mengatakan, kalau untuk saat ini proses pencarian tetap dilakukan di lokasi kejadian dan diperluas hingga perairan Seraya.Dan dalam proses pencarian, pihaknya terkendala Ombak yang cukup besar disertai angin yang cukup kencang. “Kendalanya sema seperti kemarin (Minggu Red) ombaknya cukup besar dan angin kencang di tengah laut. Meski ombak besar, akan tetapi kita tetap berusaha ketengah laut untuk pencarian korban,” katanya.

Baca juga:  Setelah Dialog Alot, Pengerjaan Kanal BTID Ditunda

Sementara itu, salah satu pihak keluarga I Gede Astawa, menuturkan, kalau Dewa Puja memang sama sekali tidak bisa berenang. Namun, meskipun demikian semenjak menikah sudah ikut melaut dan menjadi pekerjaan utamanya selama ini. “Kami sangat berharap korban secepatnya dapat ditemukan dalam keadaan apapun,” ujarnya. (Eka Prananda/Balipost).

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *