Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Selain di Polda Bali, mutasi juga terjadi di Kodam IX/Udayana. Mutasi tersebut berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI No. Kep/779/VII/2023 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia tertanggal 17 Juli.

Untuk penjabat baru Pangdam IX/Udayana adalah Mayjen TNI Harfendi, S.I.P., M.Sc. Harfendi sebelumnya menjabat Koorsahli Panglima TNI. Sedangkan penjabat sebelumnya, Mayjen TNI Sonny Aprianto dimutasi sebagai Asintel Panglima TNI.

Mayjen Harfendi bukan orang baru di Kodam IX/Udayana karena pada 2021 hingga 2022 dipercaya sebagai Kasdam. Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) IX/Udayana, Kolonel Inf Fadjar Moch Sjafrudin saat dikonfirmasi, Rabu (19/7) membenarkan akan adanya mutasi tersebut.

Baca juga:  Bertemu Gubernur Koster, Konjen Tiongkok Dukung Penertiban Pengusaha Ilegal di Bali

Perlu diketahui, Mayjen Sonny Aprianto menduduki jabatan Pangdam IX Udayana sejak Januari 2022. Pada masa itu sedang puncak-puncak pandemi COVID-19 dan persiapan pengamanan KTT G20. Namun berkat kerja kerasnya, pandemi virus Corona bisa ditangani dengan baik serta KTT G20 berjalan aman dan sukses.

Atas kesuksesan tersebut, pada menjelang akhir 2022, jenderal bintang dua di pundak ini menggelar apel gabungan di Praja Raksaka, Kepaon, Denpasar. Tujuannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih dari Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo.

Baca juga:  Galungan, Bali Diguncang 3 Gempa

Selain Presiden Joko Widodo juga mengatakan sangat bangga karena pelaksanaan KTT G20 di Bali dinilai sangat berhasil. “Mari kita bersyukur karena telah selesai melaksanakan tugas mulia dan besar dalam mengamankan Presidensi KTT G20. Ini berdampak langsung terhadap harga diri bangsa di mata internasional,” tegas Mayjen Sonny Aprianto saat itu.

Sedangkan Mayjen Harfendi pernah menjabat Kasiter Korem 011/Lilawangsa, Danyon Zikon 14/SWS, Dandim 0105/Aceh Barat (2007), Kasmen Zikon, Kazidam XVII/Cenderawasih, Aslog Kasdam XVII/Cenderawasih, Paban IV/Faskon Slogad, Waaslog Kasad Bidang Renbinminlog, Pa Sahli Tk. III Kasad Bidang Polkamnas dan Koorsahli Panglima TNI. (Kerta Negara/balipost)

Baca juga:  Pasutri Buronan Curas Ditangkap di Gilimanuk
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *